Mantapkan Kesiapan Pengamanan Pilkada Serentak, Polres Pulang Pisau Gelar Latihan Pra Operasi Mantap Praja Telabang 2024

 

Pulang Pisau – Dalam rangka kesiapan Operasi Mantap Praja Telabang Tahun 2024, Polres Pulang Pisau Polda Kalteng menggelar latihan pra operasi (lat pra ops) Mantap Praja Telabang, pada Kamis (01/08/2024) Pukul 09.00 Wib.

Kapolres Pulang Pisau AKBP Mada Ramadita, S.I.K., secara resmi membuka kegiatan Lat Pra Ops yang di rencanakan akan berlangsung selama lima hari, dari tanggal 01 s/d 05 Agustus 2024. Dalam sambutannya, Kapolres Pulang Pisau menyampaikan sejumlah penekanan dan penegasan dari Pimpinan Polri tentang Tugas dan tanggung jawab Kepolisian pada Pilkada Serentak 2024.

“Bapak Kapolri, sudah menginstruksikan kepada seluruh jajaran kepolisian se Indonesia, bahwa setiap anggota Polri dilarang keras ikut terlibat dalam praktek politik praktis baik secara langsung maupun tidak langsung, setiap anggota Polri Wajib menjunjung tinggi Netralitas sebagai wujud komitmen dan Integritas Polri mengawal dan mengamankan pemilihan kepala daerah,” ujar Kapolres.

Ditambahkan Kapolres agar seluruh personil menghindari segala bentuk praktek yang mengindikasikasikan adanya partisipasi atau pun mendukung calon tertentu.

Melalui Latihan Pra Operasi yang di laksanakan ini jadikan sarana bagi personil Polres Pulang Pisau untuk lebih mendalami hal – hal apa saja yang di benarkan dan yang tidak dibenarkan untuk dilakukan oleh seorang anggota polisi.

“Kegiatan ini sangat penting sebagai bekal bagi setiap anggota, pahami cara bertindak yang dibenarkan, dan ini menjadi masukan dan evaluasi untuk memastikan Kesiapan personil untuk menghadapi perkembangan situasi dan pelaksanaan pengamanan setiap tahapan tahapan pilkada serentak,” tandasnya.

Usai arahan dari Kapolres, kegiatan dilanjutkan paparan dari narasumber Ketua KPU dan Bawaslu Pulang Pisau terkait rangkaian tahapan Pilkada tahun 2024.

Kemudian dilanjutkan dengan paparan para kasat pengemban fungsi terkait tugas pokok dan peranan Satuan Fungsi Kepolisian dalam pengamanan Pilkada serentak. (Humasrespulpis)

Related posts