TNI AL, Dispen Kormar (Sidoarjo) PW : Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban, prajurit Brigif 2 Marinir dibawah pimpinan Kepala Seksi Pengamanan dan Penggalangan (Kasipamgal) Brigif 2 Marinir Mayor Marinir I Wayan Ardana mendukung kegiatan Operasi Gabungan Penertiban Pedagang Kaki Lima (PKL) di sepanjang jalan Frontage Gedangan, Sidoarjo, JawaTimur. Jumat (07/06/2024) malam.
Selain prajurit Brigif 2 Marinir, Operasi Gabungan Penertiban Pedagang Kaki Lima tersebut juga diikuti personel dari Satpol PP Kabupaten Sidoarjo, Sub Kogartap 0816 Sidoarjo, Sub Denpom V/4-1 Sidoarjo, Kodim 0816 Sidoarjo dan Polresta Sidoarjo.
Kabid Tibumtranmas Satpol PP Sidoarjo, Drs Hisyam Anwar menyampaikan bahwa kegiatan yang dilakukan Tim Gabungan yaitu penertiban dan himbauan kepada setiap PKL di sepanjang jalan Frontage Gedangan depan Brigif 2 Marinir agar tidak berjualan kembali dilokasi tersebut dan apabila kedapatan berjualan lagi maka barang dagangan akan disita, selain itu juga dilakukan pendataan setiap pedagang.
Disampaikan juga bahwa kegiatan penertiban PKL tersebut dilaksanakan karena lokasi sepanjang jalan Frontage Gedangan depan Brigif 2 Marinir bukan merupakan lokasi untuk berdagang para PKL, sehingga berdampak negatif dan akan dapat membahayakan pengguna jalan lainnya.
Sementara itu, Komandan Brigif 2 Marinir Kolonel Marinir Arip Supriyadi, S.H., M.M., M.Tr.Hanla, menyambut baik kegiatan yang dilakukan Tim Gabungan melakukan Penertiban Pedagang Kaki Lima (PKL) di sepanjang jalan Frontage Gedangan depan Brigif 2 Marinir, dengan harapan melalui kegiatan tersebut akan tercipta Kamtibmas yang kondusif disekitar atau disepanjang jalan Frontage Gedangan.
“Brigif 2 Marinir akan selalu mendukung kegiatan dalam rangka menjaga ketertiban umum dan ketentraman masyarakat khususnya disekitar jalan Frontage,” pungkas Danbrigif 2 Marinir.