Personel Polsek Ciamis Datangi TKP Bencana Tanah Longsor di Desa Gunungsari

 

CIAMIS, JABAR ~ PW.Personel Polsek Ciamis Polres Ciamis Polda Jabar mendatangi lokasi bencana alam tanah longsor di Desa Gunungsari. Tepatnya berada di Dusun Desa RT 06 RW 02, Desa Gunungsari, Kecamatan Sadananya, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, Rabu (26/4/2024).

Peristiwa bencana alam tanah longsor ini terjadi pada Kamis, 25 April 2024, sekitar pukul 20.00 WIB. Dimana itu terjadi akibat intensitas Hujan yang tinggi mengakibatkan tebing sepanjang 20 Meter, Tinggi 30 Meter mengalami Longsor.

Saat ini, Kapospol Sadananya Polsek Ciamis Polres Ciamis Polda Jabar telah mendatangi lokasi kejadian. Dimana anggota hadir bagian dari respon atas informasi yang diberikan oleh masyarakat terhadap peristiwa bencana alam tanah longsor.

Kapolres Ciamis Polda Jabar AKBP Akmal SH., S.I.K., M.H., melalui Kapolsek Ciamis AKP Rahmad Fanani, mengatakan, kehadiran anggota dilapangan sebagai bentuk respon kesiapsiagaan bencana Polri dalam penanganan bencana alam tanah longsor. Tak hanya itu juga bagian dari upaya Polri untuk lebih dekat dengan masyarakat.

“Ini bagian dari pada upaya Polri dalam penanganan kebencanaan. Anggota hadir juga untuk melakukan pendataan dilapangan. Sehingga Polri kedepan semakin dicintai masyarakat,” katanya.

Kapolsek Ciamis Polres Ciamis Polda Jabar mengatakan, kejadian bencana alam tanah longsor ini terjadi pada Kamis malam. Peristiwa ini terjadi akibat dari intensitas curah hujan yang cukup tinggi melanda wilayah Kecamatan Sadananya Kabupaten Ciamis.

“Peristiwa ini mengkaibatkan material tanah longsor menutupi saluran irigasi yang berdampak terhadap sekitar 20 Ha areal persawahan milik warga. Namun tidak sampai menimbulkan korban jiwa,” kata AKP Rahmad Fanani.***

Jurnalis: Muhamad Rifa’i

Related posts