TNI AL, Dispen Kormar (Sidoarjo) PW : Mayor Marinir Sandi Varikta, S.E.,M.Tr.Opsla selaku Komandan Batalyon Intai Amfibi 2 Marinir (Danyontaifib 2 Mar) beserta Ketua Ranting A Cabang 1 Korcab Pasmar 2 Ny. Anisia Sandi dan prajurit Yontaifib 2 Mar turut hadir dalam acara peringatan HUT ke 23 Pasmar 2 yang diselenggarakan di Kesatrian Marinir Moekijat, Gedangan Sidoarjo, Jawa Timur. Senin (25/03/2024).
Kegiatan diawali dengan lomba membuat takjil dan lomba memasak antar Kolak Pasmar 2 yang diwakili oleh para Komandan Batalyon beserta Istri, kegiatan tersebut merupakan salah satu rangkaian lomba dalam memperingati HUT ke 23 Pasmar 2 yang digelar di Balai Prajurit Pasmar 2.
Acara peringatan Hut ke 23 Pasmar 2 kali ini dilaksanakan dengan penuh kesederhanaan dan penuh akan makna kepedulian terhadap sesama, karena juga dilaksanakan penyerahan tali asih kepada mutahik, yatim, Warakawuri Pasmar 2 dan anak yatim piatu dari yayasan An Nur Semambung, Gedangan, Sidoarjo.
Usai membatalkan puasa dilanjutkan dengan sholat magrib berjamaah lalu dilanjutkan ramah tamah, disela-sela sambutannya Komandan Pasmar 2 menyampaikan bahwa Pasmar 2 yang kita banggakan ini sudah bekerja keras dalam membina prajuritnya untuk menyongsong tugas demi bangsa dan negara. Diharapkan pelajaran yang sudah kita dapat pada tahun lalu dapat menjadi bahan evaluasi di masa yang akan datang agar kita semua bisa menjadi lebih baik.