Melalui Komsos Personel Kodim 1009/Tanah Laut Lebih Akrab Dengan Masyarakat

Tanah Laut-PW: Komunikasi Sosial (Komsos) merupakan salah satu metode pembinaan teritorial bagi satuan Komando kewilayahan, seperti halnya Kodim 1009/Tanah Laut Korem 101/Antasari Kodam VI/Mulawarman dalam melaksanakan tugas-tugas pokoknya.

Hal ini guna memperoleh bahan keterangan yang bermanfaat untuk selanjutnya dijadikan dasar dalam pengambilan kebijakan. Baik yang berkaitan dengan kesulitan rakyat, peningkatan kesejahteraan, maupun yang berkaitan dengan kondusifitas Kamtibmas di wilayah.

Terkait dengan itu semua, sebagaimana diketahui bersama pelaksanaan pemungutan suara Pemilu 2024 tinggal menghitung hari. Oleh sebab itu Komandan Komando Distrik Militer (Dandim) 1009/Tanah Laut Letkol Inf Indar Irawan, S.E., M.Han., menginstruksikan kepada seluruh Babinsa jajaran Kodim 1009/Tanah Laut untuk lebih sering terjun langsung melaksanakan Komsos di wilayah binaan yang menjadi tanggung jawabnya masing-masing.

“Dengan Komsos ini, diharapkan keamanan dan ketertiban jelang Pemilu 2024 dapat tercipta dan menghimbau kepada masyarakat agar senantiasa menjaga ketertiban umum bersama agar tetap tercipta situasi yang tertib aman kondusif,” tutur Dandim.

Seperti tampak hari ini, Sabtu (27/01/2024), Serda Saiful Babinsa Koramil 1009-02/Pelaihari melaksanakan kegiatan komunikasi sosial dengan aparat Desanya maupun dengan warga Desa binaannya terkait dengan pentingnya menjaga kondusifitas wilayah yakni di Kelurahan Angsau, Kec. Pelaihari, Kab. Tanah Laut, menjelang pemungutan suara Pemilu 2024 pada tanggal 15 Februari mendatang.

“Dengan rutin melakukan Komsos, tentunya dapat membina hubungan yang lebih baik lagi dengan warga sekaligus mempererat tali silaturahmi di kalangan TNI dan masyarakat di wilayah binaan. Serta deteksi dini dan cegah dini menjelang pagelaran pemilu 2024 mendatang agar kondusifitas wilayah tetap terjaga,” ujarnya.(red/mask95).

Related posts