TNI AL, Dispen Kormar (Ngawi) PW : Menjelang pelaksanaan Latihan Perorangan Dasar (LPD) TW I Tahun 2024, Prajurit Batalyon Infanteri 3 Marinir melaksanakan istighosah dan doa bersama di gedung Perum Perhutani Dusun Cabuk, Desa Karanggupito, Kendal, Ngawi, Jawa Timur. Jumat. (19/01/2024) malam.
Kegiatan istighosah dan doa bersama yang diikuti seluruh pelatih dan warga setempat bertujuan untuk meminta perlindungan, keselamatan dan kelancaran dalam melaksanakan Latihan Perorangan Dasar (LPD) TW I Tahun 2024, kemudian dilanjutkan dengan pemotongan nasi tumpeng oleh Danyonif 3 Marinir dan diberikan kepada perwakilan pendukung latihan serta pemberian buku Yasin kepada bapak Maksum selaku RT untuk masyarakat setempat.
Sementara itu, Komandan Batalyon Infanteri 3 Marinir Letkol Marinir Adid Kurniawan Wicaksono, M.Tr.Opsla menyampaikan bahwa kegiatan doa bersama tersebut adalah salah satu ikhtiar kepada Allah SWT agar diberikan kelancaran dan keselamatan selama pelaksanaan latihan.