PAMEKASAN PW – Babinsa Koramil 0826-047 Pegantenan Serda Ismail Marsuki, menunjukkan kepeduliannya terhadap warga binaan kurang mampu dengan menyambangi rumah Sunarti (58), seorang warga Dusun Bunangkah Dejeh Desa Pasangger, Kecamatan Pegantenan, Kabupaten Pamekasan, Kamis (28/12/2023).
Kegiatan ini merupakan salah satu bentuk tugas dan tanggung jawab Babinsa dalam membantu masyarakat kurang mampu yang ada di wilayah binaannya.
Dengan mendatangi dapur warga secara langsung, Serda Ismail Marsuki dapat lebih memahami dan mengerti kondisi kehidupan warga binaan. Pada kesempatan tersebut Babinsa juga memberikan bantuan sembako untuk Sunarti.
“Ini merupakan bagian dari tugas kita sebagai Babinsa, dengan peduli dan saling membantu terhadap warga yang membutuhkan untuk dapat meningkatkan kesejahnteraan masyarakat,” ucap Serda Ismail Marzuki.
Sunarti yang berusia 58 tahun menyambut bantuan tersebut dengan ungkapan syukur dan terima kasih atas perhatian dan bantuan yang diberikan oleh Babinsa.
“Alhamdulillah bantuan yang diberikan oleh Babinsa sangat berarti buat keluarga kami,” ucap Sunarti dengan perasaan senang.
Melalui aksinya, Serda Ismail Marsuki berharap TNI dapat terus berada di tengah-tengah rakyat untuk membantu mengatasi kesulitan yang dihadapi oleh masyarakat.