Polres Maluku Barat Daya – Dalam rangka menyambut HUT ke 75 Polisi Wanita Republik Indonesia tahun 2023, Personel Polwan Polres Maluku Barat Daya melaksanakan kegiatan kepolisian salah satunya melakukan Patroli Dialogis dengan menggunakan kendaraan roda 4 di jalan raya Kota Tiakur pada Jumat pagi (25/08/2023).
Dalam kegiatan Patroli Dialogis ini ada beberapa kegiatan yang dilakukan antara lain melakukan himbauan Kamtibmas kepada para pengendara dijalan raya tentang aturan berlalu lintas terkait penggunaan helm serta menyiapkan surat-surat kendaraan bermotor demi keamanan dan keselamatan warga selama melakukan aktifitas dijalan raya.
Selain itu personel Polwan sejumlah 5 personel dengan dipimpin oleh Perwira Koordinator (Pakor) Iptu Petra c. Tuasuun, S.H membangun komunikasi dengan warga yang beraktifitas di Pasar Rakyat Tiakur sebagai bentuk silaturahmi dalam rangkaian kegiatan menjelang peringatan HUT Polwan RI ke 75 dengan mengusung tema “ Polri Presisi Untuk negeri, Polwan Siap Mendukung Pemilu Damai menuju Indonesia Maju “.
Terkait hal itu Kapolres Maluku Barat Daya AKBP Pulung Wietono, S.I.K melalui Kasi Humas Ipda Wempi R. Paunno mengatakan, Tujuan dilakukan kegiatan Patroli Dialogis oleh personel Polwan selain meminimalisir angka kecelakaan lalu lintas juga melakukan upaya pencegahan terjadinya tindak kejahatan melalui penyampaian himbauan dan pesan-pesan kamtibmas kepada warga yang keseluruhannya merupakan rangkaian kegiatan menjelang peringatan HUT Polwan ke 75.
Kasi Humas juga menambahkan, dengan adanya kegiatan patroli dialogis maupun kegiatan sambang yang dilakukan oleh personel Polwan menunjukkan tidak adanya pembatasan dalam pelaksanaan tugas, karena seluruh personel Polri baik Polwan maupun Polki dituntut untuk selalu hadir disetiap kegiatan masyarakat sebagai bentuk kepedulian kepada masyarakat, dengan hadirnya Polri maka warga akan merasa terayomi dan terlayani serta semakin mempererat hubungan masyarakat dengan Polri.
“ Kegiatan patroli dialogis yang dilakukan oleh personel Polwan Polres MBD disesuaikan dengan situasi dan kondisi yang menghendaki hadirnya personel Polwan ditengah-tengah masyarakat sebagai pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat guna memberikan rasa aman dan tenteram serta menangkal segala bentuk ancaman dan gangguan yang dapat mempengaruhi stabilitas kamtibmas. “ tutup Kasi Humas.