TNI AL, Kormar (Sidoarjo) PW : Dalam rangka usulan kenaikatan pangkat periode 01 April 2024, prajurit Batalyon Infanteri 1 Marinir melaksanakan uji kesamaptaan jasmani (Samapta) di lapangan apel Brigif 2 Marinir Gedangan, Sidoarjo. Kamis (10/08/2023).
Sebelum pelaksanaan kesamaptaan jasmani seluruh prajurit wajib melaksanakan tensi untuk mengetahui tekanan darah dilanjutkan pemanasan dengan stretching/peregangan otot untuk menghindari cidera, kegiatan samapta tersebut meliputi baterai A (lari selama 12 menit) dilanjutkan dengan baterai B (Pull Up, Push Up, Sit up dan Shuttle Run) diakhiri dengan baterai C yaitu renang 50 meter.
Komandan Batalyon Infantei 1 Marinir Letkol Marinir Roni Saputra, M Tr.Opsla menyampaikan bahwa test kesamaptaan jasmani tersebut wajib dilaksanakan karena merupakan persyaratan mutlak yang harus dipenuhi dalam setiap pengusulan kenaikan pangkat dengan nilai yang memenuhi kriteria yang telah ditentukan menurut kategori umur prajurit.
“Laksanakan kegiatan dengan penuh semangat, utamakan faktor keselamatan, jika kondisi badan kurang fit agar melaporkan ke tim medis untuk ditindaklanjuti, tegas Danyonif 1 Marinir.