Wujud Kepedulian, Polisi Wanita Polres Pulpis Gelar Bakti Kesehatan Donor Darah

 

Pulang Pisau – Dalam rangka menyambut Hari Jadi Polwan ke 75 Tahun 2023, Polres Pulang Pisau, Polda Kalteng menggelar Bakti Kesehatan Donor Darah bertempat di Unit Transfusi Darah RSUD Pulang Pisau. Selasa (08/08/2023) Pagi.

Donor darah yang digelar Polwan Polres Pulang Pisau ini bekerja sama dengan RSUD Pulang Pisau dan diikuti Personel Polres Pulang Pisau.

Ditempat terpisah Kapolres Pulang Pisau AKBP Mada Ramadita, S.I.K., menyampaikan apresiasi atas terlaksananya Bakti Kesehatan Donor Darah ini, yang merupakan wujud kepedulian Polwan Polres Pulang Pisau dalam memberikan pengabdian dan pelayanan terbaik kepada masyarakat, ujar kapolres.

“Melalui kegiatan donor darah ini, para Polwan sebagai bagian dari Polri dapat terus berkontribusi positif untuk masyarakat tidak hanya Harkamtibmas melainkan juga pada lingkup kesehatan,” jelasnya.

“Semoga bakti kesehatan donor darah ini dapat menjadi teladan dalam menolong sesama dan dapat kiranya bermanfaat kepada masyarakat yang membutuhkan,” pungkas kapolres. (Humasrespulpis)

Related posts