Dalam rangka mendukung kelancaran dan keamanan masyarakat yang akan melaksanakan mudik menjelang Hari Raya Idul Fitri 1444 H / 2023 M, Komandan Pos Kemanan Terpadu (Poskamladu) Gresik Letda Laut (P) Fauzan Abdillah bersama anggota Pos Gresik serta instansi terkait melaksanakan patroli pengamanan terminal penumpang PT. Pelindo Gresik guna mengantisipasi kenaikan jumlah penumpang terutama tujuan Pulau Bawean (19/04/2023).
Danposkamladu Gresik Letda Laut (P) Fauzan Abdillah menjelaskan bahwa dalam pengamanan terminal penumpang Pelindo Gresik kita telah berkolaborasi dengan stakeholder terkait antara lain KSOP Gresik, KP3, Polres, Polairud, Dishub, Dinkes, Dinas Penangkaran Satwa, Saka Bahari Gresik, Poltek dan PT Pelindo Gesik sebagai perkuatan untuk mendukung kelancaran pada puncak arus mudik yang diperkirakan akan melonjak pada hari H-4 sampai dengan H-1 menjelang lebaran.
Lebih lanjut Danposkamladu Gresik menyampaikan bahwa dari pihak KSOP Gresik sudah menyiapkan 4 Armada Kapal penumpang yaitu KM Ekspres Bahari 8E, KM Ekspres Bahari 6F, KM Ekspres Bahari 3E, KM Gili Iyang tujuan Pulau bawean dan jadwal keberangkatan di tingkatkan sebanyak 2 kali dalam sehari antara pukul 07.00 – 08.40 WIB dan kedatangan pukul 17.00 – 17.30 WIB, mudah-mudahan cuaca di laut saat arus mudik mendukung sehingga tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan bersama,”jelasnya.