Anggota Keluarga Yonbekpal 1 Mar Terima Kunjungan Sosial Kasior Cabang 4 Dan Kasi Sosial Cabang 4 Korcab Pasmar 1

Depok, PW: TNI AL, Pasmar 1. Kamis (06/04/2023). Kasior Cabang 4 (Mewakili Ketua Cabang), Kasi Sosial Cabang 4 Korcab Pasmar 1 melaksanakan silaturahmi dan kunjungan sosial dalam rangka bulan suci Ramadhan 1444 H dengan menyerahkan tali asih kepada keluarga Yonbekpal 1 Mar yang sakit Ny. Endang Purwati Ningsih, istri dari Koptu Mar Kanip Priyanto (anggota Staf Logistik Yonbekpal 1 Mar) yang tengah menjalani rawat jalan di rumah keluarga Koptu Mar Kanip Priyanto yang bertempat di Komplek Kopassus Jalan Tenggiri Raya Blok AB. No 14, Sukatani Tapos, Depok.

Kegiatan diawali dengan mengunjungi rumah keluarga Koptu Marinir Kanip Priyanto (anggota Staf Logistik Yonbekpal 1 Mar), dimana istri dari Koptu Mar Kanip Priyanto mengalami sakit auto imune atau SLE (systemic lupus erythematosus) penyakit auto imune kronis yang bisa menyebabkan peradangan di beberapa bagian tubuh, seperti kulit, sendi, ginjal, hingga otak.

Dalam kunjungan tersebut Kasior Cabang 4 (Mewakili Ketua Cabang), Kasi Sosial Cabang 4 Korcab Pasmar 1 yang didampingi oleh Kasi Sosial Ranting C dan Pabinhar Ranting C Cabang 4 Korcab Pasmar 1, bertujuan untuk mengetahui dan memantau perkembangan dari Ny. Endang Purwati Ningsih. Yang saat ini kondisi kesehatan Ny. Endang Purwati Ningsih sudah membaik dan mengalami kemajuan, bisa diajak berbicara lancar, bisa duduk, bisa makan meski sedikit.

Di tempat yang berbeda Komandan Yonbekpal 1 Mar Letkol Marinir Boston Raymond Sihotang, M.Tr.Opsla., berkata “Tetap semangat, jaga kesehatan dan tetap berdo’a dan tawakal kepada Allah SWT karena setiap penyakit pasti selalu ada obatnya, dan semoga dengan kedatangan kami bisa memberikan manfaat berupa motivasi bagi personel dan keluarga yang ditimpa musibah. Saya berkeyakinan bahwa setiap ujian dalam hidup bila dihadapi dengan tawakal dan ikhlas, maka akan mendatangkan buah yang manis yaitu ridhonya Allah SWT,” tuturnya.

Related posts