(Surabaya). Penuhi kewajiban sebagai prajurit Korps Marinir TNI AL yang harus menguasai 10 kemampuan dasar, prajurit Fighter Sejati Batalyon Kendaraan Pendarat Amfibi 2 Marinir (Yonranratfib 2 Mar) melaksanakan Uji Nilai Perorangan Dasar (UNPD) TW I tahun 2023 materi tembak tempur defensif dan ofensif di lapangan tembak Internasional FX Soepramono, Trian Mar Sutedi Senaputra, Karangpilang, Surabaya. Sabtu (25/02/2023).
Dipimpin langsung Komandan Yonranratfib 2 Mar Letkol Marinir Aloysius Yogandhi Nugroho, M.Tr.Opsla., pada kegiatan UNPD tembak tempur ini, ketangkasan maupun akurasi prajurit dalam menuntaskan uji kemampuan menembak menjadi tujuan penilaian dengan melaksanakan tembak tempur ofensif dan defensif berbekal masing-masing 30 butir dengan berbagai ketentuan jarak maupun teknis pelaksanaan penembakan pada sikap tiarap, duduk berlutut dan sikap berdiri.
Komandan Yonranratfib 2 Mar mengatakan, bagi prajurit dalam memenuhi tuntutan standar kemampuan menembak agar tidak terpaku pada hasil penilaian saja, namun lebih memprioritaskan proses dan manfaat latihan untuk meningkatkan kemampuan setiap materi uji sebagai bekal dalam implementasi prajurit di medan penugasan.