(Surabaya) Komandan Pusat Latihan Pertempuran Marinir (Danpuslatpurmar) 3 Grati Letkol Marinir Kartika Wijaya Setyawan S.H., M.A.P., M.Han., terjunkan 35 Pelatih terbaiknya sebagai penilai 10 kemampuan Prajurit Korps Marinir di Satuan jajaran Pasmar 2 bertempat di Lapangan Soepraptono Semarung Surabaya, Lapangan Kesatrian Sutedi Senaputra Karangpilang Surabaya dan Lapangan Kesatrian R. Suhadi Gedangan Sidoarjo, Kamis (26/01/2023).
35 Penilai dari Puslatpurmar 3 Grati dibawah pengawasan langsung Perwira Pelatih Mayor Marinir Suhartoyo, Mayor Marinir Suhari dan Letda Marinir Wahyu Tejo tersebut mendukung kegiatan Penilaian 10 (Sepuluh) Kemampuan Dasar Prajurit Korps Marinir periode TW I TA 2023 ini diikuti seluruh Prajurit Satuan Pasmar 2 dengan materi Cross Country 5 Km dan lari 3200 M.
Danpuslatpurmar 3 Grati selaku Katim Penilai mengatakan 35 Pelatih Puslatpurmar 3 Grati tersebut bertujuan menilai kemampuan kehandalan serta meningkatkan unsur-unsur Satuan tempur Korps Marinir, sekaligus menindak lanjuti Surat Telegram (TR) Komandan Korps Marinir Mayjen TNI (Mar) Widodo Dwi Purwanto tentang pelaksanaan latihan 10 kemampuan dasar prajurit Korps Marinir,” jelasnya.