Jakarta, PW: TNI AL, Pasmar 1. Selasa (27/12/2022). Komandan Resimen Kavaleri 1 Marinir (Danmenkav) Kolonel Marinir Wisnu Syogo, M. Tr. Hanla., Mengadakan Cavalry Archery Competition antar Perwira Resimen Kavaleri 1 Marinir (Menkav 1 Mar) di Lapangan Trisula Kesatrian Marinir Hartono Cilandak, Jakarta Selatan.
Tak hanya anggota saja yang mahir memanah, diadakannya kompetisi tersebut guna meningkatkan kemampuan dan keprofesionalan para perwira Menkav 1 Mar dalam olahraga panahan.
Lomba ini dibagi menjadi tiga kategori yaitu Lomba Panahan beregu Perwira Pertama (Pama) yang di menangkan oleh Regu Pama dari Batalyon Kapa 1 Mar terdiri dari 3 Pama yakni Lettu Mar Lutfil Aziz, Letda Mar Dwi Kuncoro, dan Letda Mar Agung.
Kategori Lomba Panahan beregu Perwira Menengah (Pamen) yang dijuarai oleh Regu Pamen dari Mamenkav yang terdiri dari tiga Pamen yakni Danmenkav 1 Mar, Wadan Menkav 1 Mar Letkol Marinir Bambang Herawan, S.E., M. Tr. Opsla., dan Mayor Marinir Hayat Tegar, M. Tr. Opsla.
Kategori umum Lomba Panahan yang djuarai oleh Komandan Batalyon Ranratfib 1 Marinir Mayor Marinir Totok Ferry Mashuda, M. Tr. Opsla.