6 (ENAM) ATLET LANTAMAL XIII SUMBANG MEDALI DALAM GELARAN PORPROV I KALIMANTAN UTARA TAHUN 2022

Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) I Tahun 2022 Kalimantan Utara memberikan kebanggaan untuk Lantamal XIII Tarakan karena terdapat 6 (enam) atlet yang merupakan personel Lantamal XIII yang turut bergabung mewakili Kota Tarakan pada gelaran yang dilaksanakan di 2 (dua) tempat yaitu Kota Tarakan dan Kabupaten Bulungan tersebut. Jumat (23/12).

Atlet-atlet Lantamal XIII Tarakan tersebut diantaranya adalah Kld Bah Rafli (Posal Juata) cabang olahraga Balap Sepeda, Serda Jas Sri Wahyuni dan Serda Jas Essa (Spers Lantamal XIII) cabang olahraga Atletik, Serda Jas Azzachrul (Denma Lantamal XIII) cabang olahraga Karate, Kld Jas Ronald (denmacabang Taekwondo, dan PHL Mila (Slog Lantamal XIII) Cabang olahraga Boxing (tinju) yang semua ikut mewakili Kota Tarakan dalam event Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) I Tahun 2022 Kalimantan Utara.

Apresiasi yang tinggi dari Komandan Lantamal XIII Tarakan Laksamana Pertama TNI Fauzi, S.E., M.M., M.Han atas prestasi yang diperoleh para atlet Lantamal XIII yang ikut mewakili kota Tarakan dalam gelaran Porprov I Kalimantan Utara Tahun 2022 kali ini serta semua ini atas dukungan dan arahan Danlantaml XIII, yang secara masif dan berkala memerintahkan seluruh personel Lantamal XIII dalam pelaksanaan pembinaan olahraga khususnya atlet-atlet Lantamal XIII guna meningkatkan kemampuan untuk mempersiapkan setiap cabang olahrag pada setiap event perlombaan olahraga baik di tingkat daerah, nasional ataupun tingkat internal TNI dan TNI Angkatan Laut.

Related posts