Latihan Keterampilan Perorangan Dasar Prajurit Yon Kapa 1 Marinir Dalam Menghadapi Lattap Yonif DPK

Jakarta, PW: TNI-AL, Pasmar 1,Senin (19/12/2022). Jelang menghadapi Latihan Pemantapan (Lattap) Yonif DPK,prajurit Batalyon Kendaraan Amfibi Pengangkut Artileri 1 Marinir (Yon Kapa 1 Mar) laksanakan latihan ketrampilan perorangan dasar yang dilaksanakan di Kesatrian Marinir Hartono Cilandak Jakarta Selatan,Senin (19/12/2022).

Kegiatan yang diawali apel gelar kesiapan Yonif DPK Resimen Kavaleri 1 Marinir dilanjutkan dengan pemberian materi latihan pemantapan oleh Letda Marinir Erik Akbar dan Letda Mar Agung Priyantoro dan dilanjutkan dengan Drill latihan perorangan dasar prajurit.

Drill Latihan perorangan dasar prajurit ini bertujuan untuk meningkatkan dan memantapkan fisik prajurit Yon Kapa 1 Mar dalam menghadapi Latihan Pemantapan(Lattap) Yonif DPK yang dalam waktu dekat ini akan dilaksanakan.

Komandan Batalyon Kapa 1 Marinir Mayor Marinir Imran Yusuf,SE., M.Tr.Opsla menyampaikan kegiatan ini selain untuk meningkatkan dan memantapkan fisik prajurit kegiatan ini juga untuk mengingat dan menyegarkan kembali pengetahuan Prajurit Yon Kapa 1 Mar tentang ilmu pertempuran dalam menghadapi latihan yang dalam waktu dekat ini akan dilaksanakan.

“Harapan saya prajurit  dapat mengerti dan memahami materi dan drill yang dilatihkan, sehingga dapat dipahami dan mampu untuk melaksanakan Lattap Yonif DPK yang akan diadakan mendatang”.ujar Danyon Kapa 1 Mar

Related posts