(Sidoarjo) PW :TNI AL, Kormar. Dalam rangka mengasah dan meningkatkan profesionalisme, prajurit Batalyon Infanteri 1 Marinir melaksanakan latihan menembak senjata laras panjang di lapangan tembak Brigif 2 Marinir Gedangan, Sidoarjo. Selasa (06/12/2022).
Kegiatan menembak diawali dengan senam pemanasan untuk menghindari cidera, kemudian melaksanakan menembak dari jarak 100 Meter dengan sikap tiarap, berdiri dan duduk, hasil dari perkenaan tembakan tiap-tiap prajurit dipantau dan dinilai untuk dijadikan bahan evaluasi dan dijadikan tolok ukur ke depannya.
Komandan Batalyon Infanteri 1 Marinir Letkol Marinir Akhmad Kharis Mukhyiddin, S.A.P., M.Tr.Opsla mengatakan, dengan latihan menembak tersebut diharapkan kemampuan prajurit Yonif 1 Marinir dalam menembak akan terasah sehingga dapat mendukung pelaksanaan tugas dengan maksimal.
“Manfaatkan latihan menembak ini dengan penuh semangat, tetap jaga keselamatan dan keamanan baik personel maupun material,” pesannya.