Pegawai Negeri Sipil (PNS) Lantamal XIII Tarakan mengikuti jalannya Upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-51 Korps Pegawai Republik Indonesia (KORPRI) secara virtual, yang bertempat di Ruang Serbaguna Mako Lantamal XIII Tarakan, Jln. Sei Ngingitan, Kelurahan Mamburungan, Kecamatan Tarakan Timur Kota Tarakan, Provinsi Kalimantan Utara. Selasa (29/11).
Dengan mengangkat tema “KORPRI Melayani, Berkontribusi dan Berinovasi Untuk Negeri”, pada dasarnya KORPRI memberikan pelayanan publik yang lebih menarik, atraktif, kreatif untuk mempermudah dan mempercepat pelayanan kepada masyarakat. Organisasi KORPRI merupakan wadah untuk menghimpun seluruh pegawai Republik Indonesia, KORPRI harus melayani masyarakat dengan sepenuh hati, dengan merubah mindset bahwa ASN bukanlah orang yang harus dilayani tetapi yang melayani seluruh lapisan masyarakat hendaknya bekerja dengan Ikhlas dan Tuntas, berintegritas dan profesionalitas, mampu melahirkan inovasi-inovasi baru sebagai solusi atas permasalahan yang terjadi di masyarakat khususnya sehingga masyarakat merasa terlindungi, terayomi, dan merasa hidup dalam kebersamaan, tidak terasingkan atau terpinggirkan serta keberadaan KORPRI dapat dirasakan manfaatnya oleh masyarakat.
Kegiatan HUT ke-51 Korps Pegawai Republik Indonesia di dilingkungan Lantamal XIII Tarakan ini dilanjutkan dengan Tasyakuran bersama Komandan Lantamal XIII Laksamana Pertama TNI Fauzi, S.E., M.M., M.Han serta seluruh Pejabat Utama (PJU) dengan pemeberian selamat secara langsung dan pemotongan tumpeng yang dihadiri seluruh PNS Lantamal XIII. Danlantamal mengharapakan Korps Pegawai Republik Indonesia yang berdinas di lingkungan Lantamal XIII Tarakan dapat memberikan kontribusi serta selalu berinovasi sehingga bisa memberikan dampak positif kepada TNI Angkatan Laut, Bangsa dan Negara, ujar Laksma Fauzi.
#tnial #tni_angkatan_laut #yudomargono #kasal #ksal #tnialrumahpancasila #jalesvevajayamahe #indonesiannavy #tnialrumahtoleransi #tnialrumahnusantara