(Surabaya)PW ,- Komandan Pusat Polisi Militer TNI Angkatan Darat (Danpuspomad) Letjen TNI Chandra W. Sukotjo, M. Sc. memimpin upacara pengukuhan dan pembaretan Perwira dan Tamtama baru Korps Polisi Militer Angkatan Darat 2022. Upacara pengukuhan dan pembaretan dilakukan dalam upacara Militer yang dihadiri para Perwira dan Tamtama baru serta disaksikan oleh keluarga serta tamu undangan yang hadir di lapangan Pusdikpom, Kota Cimahi, Jumat (04/11/2022).
Adapun Prajurit yang dikukuhkan dan diterima menjadi warga baru Korps Polisi Militer yakni dari siswa Pa Diksarcab POM TNI AD Abituren Setukpa, Sepa PK dan Akmil, Siswa Dikjurta POMAD, dan 2 Siswa Diklapa ll yang berasal dari luar matra darat.
Dalam amanat yang disampaikan oleh Danpuspomad Letjen TNI Chandra W. Sukotjo, M. Sc., bahwa kegiatan pengukuhan ini bertujuan untuk memelihara dan meningkatkan moril, semangat juang dan jiwa korsa. Oleh karena itu, kebanggaan dan kecintaan terhadap Korps harus dibina mulai sejak dikukuhkannya sebagai warga Korps Polisi Militer Angkatan Darat.
Siswa Diklapa II luar matra darat yang dikukuhkan menjadi warga kehormatan adalah Kapten Laut (PM) M. Sufyadin Syah Sidin dari Korps Polisi Militer Angkatan Laut sebelumnya menjabat sebagai Pasi 1 Yon POM 2 Marinir serta Kapten POM Anwar Subekti dari Korps Polisi Militer Angkatan Udara. Pengukuhan ini ditandai dengan penyematan Pin Polisi Militer Angkatan Darat “Gajah Mada”.
Di tempat yang berbeda Komandan Batalyon Polisi Militer 2 Marinir (Danyonpom 2 Marinir) Letkol Laut (PM) Andre T. Alexander menyampaikan, dengan semua bekal ilmu selama tugas belajar, rasa solidaritas dan integrasi antar Polisi Militer Angkatan yang telah didapatkan di Pusat Pendidikan Polisi Militer Angkatan Darat Cimahi, semoga menjadi semangat positif yang akan dibawa dalam penugasannya sebagai insan Polisi Militer di lingkup TNI pada umumnya dan TNI AL khususnya. Dalam rangka mendukung segala tugas pokok TNI dan TNI AL sebagai alat pertahanan Negara Kesatuan Republik Indonesia.