Merah Putihku Teruslah Berkibar, Prajurit Brigif 1 Marinir Siap Selalu Garda Terdepan NKRI.

Jakarta, PW:  Prajurit Petarung Brigif 1 Marinir ikuti upacara pengibaran Bendera Sangsaka Merah Putih yang bertempat di lapangan apel Brigif 1 Marinir Kesatrian Marinir Hartono, Cilandak, Jakarta Selatan, Senin, 31/10/22.

Kegaiatan diawali dengan laporan Danup kepada Inspektur Upacara Letkol Marinir Arief Bastian Sanusi Chaniago, yang di lanjutkan dengan pembacaan teks Pancasila, pembacaan Sapta Marga oleh Serda Mar Siswono dan di tutup dengan  Andika Bayangkara.

Upacara bendera yang dilaksanakan setiap hari senin ini adalah dalam rangka memupuk jiwa kejuangan, patriotisme, nasionalisme dan solidaritas prajurit serta untuk mengenang jasa para pahlawan yang telah gugur dalam memperjuangkan kemerdekaan.

Pada kesempatan tersebut Kolonel Marinir Arief Rahman H. Anggorojati, S.E., M.M., CTMP. menyampaikan, Upacara ini bukan hanya sekedar rutinitas yang biasa dilakukan, akan tetapi harus benar-benar dimaknai sebagai sebuah implementasi jiwa Nasionalisme sebagai warga negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI), apalagi sebagai seorang prajurit Korps Marinir, “saya tahu kegiatan padat tapi semua harus dijalankan karena semua ini sebagian dari tanggung jawab kita bersama,”ujarnya”.

Related posts