Pontianak, PW: Prajurit Jaguar Yudha Khatulistiwa (Yonmarhanlan XII) melaksanakan Upacara peringatan Hari Sumpah Pemuda ke 94 Tahun 2022 bertempat di Mako Lantamal XII Jln. Wajok Hilir KM 17 Kec. Jungkat Kab. Mempawah, Kalimantan Barat, Jum’at ( 28/10/2022).
Pada upacara peringatan hari sumpah pemuda ke-94 kali ini mengusung tema” Bersatu Membangun Bangsa”. Adapun yang bertindak sebagi Inspektur upacara, Wadan Lantamal XII Kolonel Marinir Budiarso SE, dan yang bertindak sebagai komandan upacara Paban disminpers Lantamal XII Mayor Laut (S) Andi Hariadi.
Pada amanatnya Wadan Lantamal XII menyampaikan ” hari Sumpah Pemuda adalah upaya kita menghadirkan sejarah masa lalu untuk direnungkan dipelajari ditemukan kristalisasi pembelajaran kebaikan untuk dijadikan teladanan inspirasi penggerak langkah menuju visi bangsa yang besar.
“Peran pemuda dalam mempelopori membangun visi kebangsaan dengan Sumpah Pemuda 1928 yang diikuti dengan rangkaian pergerakan-pergerakannya telah mengantarkan kepada Proklamasi Kemerdekaan Indonesia peran pemuda tercatat dengan Tinta Emas sepanjang masa.
“Hari Sumpah Pemuda ini selalu memiliki arti penting karena ancaman-ancaman terhadap kesatuan Indonesia selalu ada bersamaan dengan cita-cita mewujudkan kejayaan Indonesia karena peringatan Hari Sumpah Pemuda saat ini adalah bersatu bangun bangsa tema ini memberikan pesan mendalam bahwa Bersatu padu adalah harga mati yang harus dikuatkan untuk membangun ketangguhan dengan ketangguhan dan persatuan menjadi kekuatan untuk melakukan pembangunan peradaban yang unggul sebagai eksistensi bangsa Indonesia.
“Marilah kita jadikan momentum peringatan Hari Sumpah Pemuda yang ke-94 ini sebagai momentum untuk