(Pasuruan) – Mayor Marinir Suhari menyampaikan terima kasih kepada keluarga besar Kompi Markas (Kima) Kolatmar atas karya bhakti dan pengabdian yang diberikan untuk Kolatmar. Hal tersebut disampaikan dalam acara Pisah Sambut Dankima Kolatmar yang dilaksanakan di Kima Kolatmar, Grati, Pasuruan, Kamis (13/10/2022).
Kegiatan yang penuh dengan suasana haru tersebut merupakan satu rangkaian dari kegiatan Serah Terima Jabatan (Sertijab) Komandan Kompi Markas (Dankima) Kolatmar dari Mayor Marinir Suhari kepada Mayor Marinir Mulyanto.
Dalam kesempatan tersebut, Mayor Marinir Suhari mengatakan “Saya menjabat sebagai Dankima Kolatmar dalam kurun waktu kurang lebih Satu Tahun setengah. Untuk itu tentunya saya mengucapkan banyak terima kasih kepada seluruh personel Kima Kolatmar, atas kerja samanya selama saya menjabat sebagai Dankima Kolatmar, yang telah berusaha untuk mencapai hasil kinerja yang optimal diantaranya berbagai pembangunan yang dilakukan di Pantai Baruna Kondang Iwak. Semoga tali silahturahmi dan kekeluargaan kita tetap terjalin dengan baik.
Selanjutnya Mayor Marinir Mulyanto yang saat ini menjabat sebagai Dankima yang baru mengucapkan terimakasih kepada Mayor Marinir Suhari beserta seluruh keluarga besar Kima Kolatmar, kedatangan kami telah disambut dengan luar biasa, semoga dengan adanya kehadiran kami dapat memberikan kontribusi baru terhadap Kima Kolatmar, serta kedepan semakin kreatif dan inovatif, sehingga mampu memberikan yang terbaik untuk kolatmar