KOMANDAN LANTAMAL XIII HADIRI UPACARA HUT TNI KE-77

 

TARAKAN – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-77 Tentara Nasional Indonesia Tahun 2022, Komandan Lantamal XIII Laksamana Pertama TNI Fauzi, S.E., M.M., M.Han didampingi oleh Ibu Ketua Korcab XIII DJA II Ny. Juni Fauzi menghadiri Upacara Hari Ulang Tahun (HUT) TNI Ke-77 Tahun 2022, yang bertempat di Lapangan Batalyon Infanteri Raider 613/Raja Alam, Kota Tarakan, Kalimantan Utara. Rabu (05/10/2022)

Upacara ini merupakan puncak dari HUT TNI yang ke- 77 Tahun 2022, yang dipimpin langsung oleh Gubernur Kalimantan Utara Drs. Zainal A. Paliwang. SH., M.Hum. selaku Inspektur Upacara dengan Komandan Upacara (DanUp) Letkol Inf Alisun, S.Sos diikuti peserta Upacara terdiri dari Unsur TNI, Polri, Dishub, Basarnas, Satpol PP dan ASN

Pada kesempatan ini, Gubernur Kaltara membacakan amanat Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa yang menyampaikan bahwa berdasarkan hasil dari beberapa lembaga survei, TNI mendapat kepercayaan tertinggi dari masyarakat, diantaranya hasil survei lembaga indikator Politik Indonesia (PI) tanggal 24 Juni 2022, TNI mendapatkan kepercayaan tertinggi dari publik sebesar 93,2%. Sedangkan hasil survei tingkat kepercayaan masyarakat terhadap lembaga hukum versi Lembaga Survei Indonesia (LSI) tanggal 31 Agustus 2022, TNI mendapatkan tingkat kepercayaan masyarakat paling tinggi sebesar 93%

Demikian juga hasil lembaga survei centre for Strategic and International Studies (SIS) tanggal 27 September 2022 merilis hasil survei dukungan dan kepuasan kinerja TNI terhadap demokrasi, sebesar 93.5 %. Oleh karenanya, Saya menghimbau kepada seluruh Prajurit dan PNS TNI untuk selalu menjaga kepercayaan masyarakat tersebut, dengan bertindak dan berucap sesuai dengan Tugas Pokok TNI

Selesai kegiatan upacara di lanjutkan dengan tasyakuran pemotongan tumpeng dan hiburan.

Related posts