Halsel, PW: Babinsa Koramil 1509-01/Bacan Serda Lukman Memonitoring Pembagian Bantuan Langsung Tunai untuk Kepala Keluarga yang kurang mampu, yang diserahkan oleh Pemerintah Desa waya Kecamatan Mandioli Utara Kab. Halsel, Bertempat Kantor desa, Rabu (06/07/2022).
Dana Bantuan Langsung Tunai dibagikan langsung oleh kepala Desa Waya Bapak Mas’ud Laeta, didampingi oleh Babinsa Koramil 1509-01/Bacan Serda Lukman dan perangkat desa lainnya, untuk ikut menyaksikan penyerahan dana BLT, Dana BLT untuk 3 bulan, tiap bulannya masyarakat Terima dan baru dibayarkan pertiga bulan, yang bersumber dari dana desa tahun 2022.
Dalam Sambutannya Kades Waya Bapak Mas’ud Laeta,” Kami selaku pemerintah desa waya hari ini menyalurkan bantuan langsung tunai (BLT) kepada bapak ibu warga masyarakat desa Waya, Dalam masa pandemi covid-19. BLT ini kami lebih mengutamakan warga yg berhak menerima yaitu janda, warga kurang mampu, maupun Lansia.
Pembagian BLT Covid 19 diharapkan bisa digunakan dan dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya,”ucap Kades waya Bapak Mas’ud Laeta.
Ditempat yang sama babinsa juga mengingatkan ” agar warga desa yang menerima dana bantuan tunai, agar bisa menyimpan atau digunakan sebaik-baiknya, Dana BLT Bisa ditabung sebagian agar menjadi sumber dana cadang bagi bapak dan ibu,
Kami disini hanya sebatas pendampingan, pengawasan kegiatan pembagian BLT oleh pemerintah Desa tepat sasaran dan tidak timbul ketidaknyamanan atau ketidaktertiban”, Tutup Babinsa Serda Lukman.