Langkat, PW: Komandan Batalyon Infanteri 8 Marinir Letkol Mar Farick, M. Tr.Opsla., mengikuti kegiatan Safari Subuh Mayjen TNI Achmad Daniel Chardin di Masjid Azizi Tanjung Pura, Kab. Langkat, Sumatera Utara. Minggu (03/07/2022).
Kegiatan diawali dengan melaksanakan sholat subuh berjamaah, seusai sholat subuh dilanjutkan dengan tausiyah agama. Peserta Safari Subuh termasuk Danyonif 8 Marinir Letkol Mar Farick, M. Tr. Opsla terlihat khidmat dalam mendengarkan tausiyah. Setelah tausyiah Pangdam I/BB Mayjen TNI Achmad Daniel Chardin menyampaikan bahwa “Mari kita mulai dari masjid, tidak perlu responsif dengan pertanyaan orang lain terhadap agama kita yang nantinya akan membuat dengki, kita tunjukkan dengan akhlak yang diajarkan Rasulullah SAW dengan akhlak yang diajarkan oleh islam.” Ucapnya.
Danyonif 8 Marinir mengatakan ” dengan ibadah membuat kita dapat bermuhasabah diri dan dapat lebih mendekatkan diri kepada Allah SWT Tuhan Yang Maha Esa.” Pungkasnya. Kemudian dilanjutkan dengan bersilaturahmi ke Pesantren Modern Nuur Ar – Radhiyyah Tanjung Pura. Rombongan Pangdam I/BB disambut dengan sholawatan oleh santri – santri disana. Kegiatan diakhiri dengan melaksanakan forum silaturahmi diskusi bersama.
Kegiatan ini sesuai dengan perintah harian Kepala Staf Angkatan Laut (KASAL) Laksamana TNI Yudo Margono yaitu tingkatkan Keimanan dan ketaqwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa sebagai landasan dalam pengabdian sebagai Prajurit Jalasena yang memegang teguh nilai – nilai Sapta Marga, Sumpah Prajurit, Delapan Wajib TNI dan Trisila TNI AL.