Melaksanakan Upacara Bendera, Salah Satu Wujud Nasionalisme Prajurit Yonif 3 Marinir

(Sidoarjo) PW : Dalam rangka menindaklanjuti perintah harian Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono tentang meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa sebagai landasan dalam pengabdian sebagai prajurit Jalasena yang memegang teguh nilai-nilai Sapta Marga, Sumpah Prajurit, Delapan Wajib TNI, dan Trisila TNI AL, Prajurit Yonif 3 Marinir melaksanakan Upacara Bendera di Lapangan Apel Brigif 2 Marinir Gedangan, Sidoarjo, Jawa Timur. Senin (30/05/2022).

Kegiatan yang diikuti para Perwira Staf, Dansatlak dan Para Perwira di Jajaran Brigif 2 Marinir tersebut dipimpin oleh Perwira Staf Operasi Brigade Infanteri 2 Marinir Letkol Marinir Supriyadi.

Upacara bendera yang diawali dengan pengibaran bendera Merah Putih tersebut, dilaksanakan setiap hari senin, guna menumbuhkan jiwa patriotisme untuk menghormati bendera Merah Putih serta menumbuhkan jiwa kedisiplinan bagi prajurit dalam mengamalkan Sumpah Prajurit, Sapta Marga dan Delapan Wajib TNI. Selain itu upacara bendera dilaksanakan untuk memupuk jiwa kejuangan, nasionalisme dan solidaritas prajurit serta untuk mengenang jasa para pahlawan.

Dalam amanatnya Pasops Brigif 2 Marinir Letkol Marinir Supriyadi selaku Inspektur upacara menyampaikan beberapa poin penting diantaranya meningkatkan iman dan ketaqwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa, memegang teguh Sapta Marga, Sumpah Prajurit dan 8 Wajib TNI sebagai landasan moral dalam pelaksanaan tugas dan meningkatkan profesionalisme perorangan maupun Satuan agar terlaksana secara optimal.

Mengakhiri amanatnya Letkol Marinir Supriyadi berpesan kepada seluruh prajurit untuk bijak dalam menggunakan media sosial dan selalu menjaga nama baik Korps Marinir khususnya Brigif 2 Marinir dimanapun berada.

Related posts