Tim Dayung Yonif 1 Marinir Tercepat Dalam Lomba Dayung Perahu Sampan Slalom Hut Kota Surabaya

(Surabaya) PW : Dalam rangka menindaklanjuti perintah harian Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono tentang pembangunan Sumber Daya Manusia yang unggul dan profesional serta tangguh dalam menghadapi segala ancaman, Tim Dayung Perahu Sampan Slalom Batalyon Infanteri 1 Marinir menjadi yang tercepat pada Lomba Dayung Perahu Sampan Slalom di Taman Prestasi, Sungai Kalimas, Surabaya, Jawa Timur. Minggu (29/05/2022).

Dalam lomba Dayung Perahu Sampan Slalom tersebut atlet dayung Yonif 1 Marinir menjadi yang tercepat pada perlombaan Dayung Perahu sampan slalom yang memperebutkan Piala Wali Kota Surabaya pada peringatan Hari Jadi Kota Surabaya ke-729.

Tiga tim Dayung Perahu Sampan Slalom Gung Ho diantaranya Tim Gung Ho “C” dengan total waktu 3 menit 9,61 detik menjadi juara 1, sedangkan Tim Gung Ho “A” dengan total waktu 3 menit 21,85 detik menjadi juara 2 sedangkan tim Gung Ho “B” dengan total waktu 3 menit,22,96 detik menjadi juara 4.

Komandan Batalyon Infanteri 1 Marinir Letkol Marinir Akhmad Kharis Mukhyiddin, S.A.P., M.Tr. Opsla menyampaikan rasa bangganya kepada atlet Dayung Perahu Sampan Slalom Yonif 1 Marinir yang berhasil menjadi yang tercepat, sehingga dapat membanggakan Satuan, Pasmar 2 dan Korps Marinir.

Related posts