Prajurit Yontankfib 2 Marinir Drill Penembakan

(Surabaya), PW: Dalam rangka mempersiapkan Latihan Satuan Dasar (LSD) II TW II Tahun Anggaran 2022 dan meningkatkan keterampilan dan profesionalisme, prajurit Batalyon Tank Amfibi 2 Marinir (Yontankfib 2 Mar) melaksanakan drill penembakan Tank BMP-3F di Garase Ranpur Yontankfib 2 Marinir, Kesatrian Marinir Soetedi Senaputra Karang Pilang, Surabaya. Jumat (27/05/2022).

Drill penembakan Tank BMP-3F meliputi proses loading dan unloading amunisi kaliber 30 mm dan kaliber 100 mm, input data sampai dengan proses penembakan. Kegiatan ini merupakan pengaplikasian perintah harian Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana Yudo Margono agar selalu meningkatkan kesiapan dan kesiapsiagaan Sistem Senjata Armada Terpadu yang memiliki daya gerak dan daya gempur yang tinggi.

Komandan Batalyon Tank Amfibi 2 Marinir Letkol Marinir Isarisnawan, S.H., M.Tr.Opsla. menyampaikan,“ Persiapkan material dan personel dengan maksimal agar Latihan Satuan Dasar tingkat Peleton yang meliputi aspek darat dan laut ini berjalan sesuai dengan rencana latihan serta mengutamakan zero accident,” tegas Komandan.

Rangkaian kegiatan berjalan dengan tetap mematuhi prosedur protokol kesehatan Covid-19.

Related posts