Uji Kemampuan Fisik Prajurit Yonranratfib 2 Marinir Laksanakan Garjas

(Surabaya), PW: Dalam rangka membina dan meningkatkan fisik, prajurit Batalyon Kendaraan Pendarat Amfibi 2 Marinir (Yonranratfib 2 Marinir) melaksanakan Kesegaran Jasmani (Garjas) Semester I TA. 2022, di Lapangan apel Kesatrian Marinir Soepraptono, Semarung, Ujung, Surabaya. Rabu (18/05/2022).

Garjas dilaksanakan sebagai implementasi dari perintah harian Kepala Staf Angkatan Laut Laksamana TNI Yudo Margono, dalam membangun sumber daya manusia yang unggul dan profesional, kegiatan diawali dengan pengecekan kesehatan oleh Tim Kesehatan BP. Trian Marinir Soepraptono dilanjutkan senam peregangan.

Bajasrek Serma Marinir Agus Triyanto selaku Ketua Tim Garjas menyampaikan kepada peserta, pelaksanaan materi garjas meliputi Garjas A lari 12 menit, Garjas B yaitu Pull Up, Sit Up, Push Up, Shuttle Run dan Garjas C renang 50 meter dengan menggunakan gaya katak. Laksanakan Garjas dengan serius dan semangat untuk bisa mencapai nilai maksimal sesuai kriteria standar nilai garjas. Selain itu, tidak kalah pentingnya faktor keamanan dan keselamatan merupakan prioritas utama.

Di depan prajuritnya Komandan Yonranratfib 2 Marinir Letkol Marinir Kuswandi, S.H., M.Tr.Opsla. menyampaikan, Garjas tersebut dilaksanakan bertujuan untuk mengukur stamina dan ketahanan fisik para prajurit. Selain sebagai sarana mengetahui kemampuan jasmani, juga untuk menjaga kondisi tubuh para prajurit agar tetap sehat jasmani maupun rohani.

Disampaikan pula, “Kepada prajurit Fighter Sejati agar tidak melaksanakan kegiatan Garjas ini sebatas program semester saja, melainkan sebagai kegiatan rutin dan kebutuhan yang harus dikonsumsi prajurit dalam menunjang kebugaran dan kesehatan tubuh, sehingga dengan badan yang prima dapat mendukung tugas pokok satuan oleh Korps Marinir TNI AL,” tutur Komandan.

Related posts