Prajurit Dan Masyarakat Antusias Dalam Mensukseskan TMMD Ke – 113 Kodim 1504/Ambon

AMBON, PW. Hari ke lima kegiatan TMMD ke 113 Kodim 1504/Ambon, para prajurit yang tergabung dalam satgas TMMD tetap menjaga keakraban serta semangat kerja sama yang baik dengan warga masyarakat di lokasi objek kegiatan bertempat di Dusun Waringincab, Desa Wayame dan Dusun. Talaga Pange, Negeri Rumahtiga, Kec Teluk Ambon, Kota Ambon. Minggu (15/05/2022)

Semangat para prajurit dalam bekerja, bersama-sama dengan warga masyarakat semakin tinggi dan solid, hal ini terlihat dengan banyaknya warga yang turut serta ambil bagian dalam pekerjaan di masing-masing sasaran lokasi objek kegiatan yang dimulai dari sasaran 1,2,3,4,5,6 dan 7 dan tetap menjaga semangatnya dalam melakukan kegiatan.

Babinsa Dusun Karanjang dan Waringincap Desa Wayame, Koramil 1504-01/Baguala Sertu Aziz Wabula yang terlibat dalam Satgas TMMD, mengatakan dalam pemantauannya di lokasi objek kegiatan terlihat warga masyarakat sangat antusias mendukung penuh pekerjaan di sasaran, hal tersebut sangat positif dan juga mempengaruhi proses laju dan lambatnya pekerjaan fisik di lokasi sasaran TMMD. “Ujarnya”

Sertu Aziz Wabula mengatakan di hari ke lima kegiatan pekerjaan dimasing-masing lokasi sasaran mengalami peningkatan, sasaran 1 adalah pembuatan jalan lingkungan Dusun Waringincap RT 21, Desa Wayame dengan ukuran panjang 384,57 meter melibatkan Personel TNI/Polri 13 orang, warga masyrakat setempat 15 org, dengan hasil persentase pekerjaan 4 %.

Sasaran 2 adalah pembuatan jalan lingkungan Dusun Waringincap RW 10, Desa Wayame, dengan ukuran panjang 471, 44 meter melibatkan personel TNI/Polri 16 orang, warga masyrakat 18 orang dengan hasil presentase pekerjaan 5 %.

Sasaran 3 adalah pembuatan jalan lingkungan dan pelengkap Dusun Waringincap RT 20 RW 10, Desa Wayame, dengan ukuran panjang 254,07 meter melibatkan personel gabungan TNI/Polri 19 orang, warga masyrakat 17 org, dengan hasil persentase pekerjaan 8 %.

Sasaran 4 adalah pembuatan jalan lingkungan Dusun Talaga Pange RT 001, Negeri. Rumahtiga, dengan ukuran panjang 237,34 meter melibatkan personel gabungan TNI/Polri 12 orang, warga masyrakat 9 orang, dengan hasil presentse pekerjaan 15 %.

Sasaran 5 adalah pembangunan jalan lingkungan Dusun. Talaga Pange, RW 08, Negeri. Rumahtiga, dengan ukuran panjang 298,79 meter, melibatkan personel gabungan TNI/Polri 13 orang, warga masyrakat 9 orang, dengan hasil presentse pekerjaan 9 %.

Sasaran 6 adalah pembangunan Jalan Lingkungan & bangunan pelengkap Dusun. Talaga Pange, RT 002, 004, RW 08, Negeri. Rumahtiga, dengan ukuran Panjang 229,83 meter, melibatkan personel gabungan TNI/Polri 22 orang, warga masyarakat 12 orang, dengan hasil persentase pekerjaan 11 %.

Sasaran 7 adalah pembuatan Drainase, Dusun. Talaga Pange, RT 001 RW 08, Negeri. Rumahtiga, dengan ukuran Panjang 93,37 meter, melibatkan personel gabungan TNI/Polri 10 orang, warga masyrakat 10 orang, dengan persentase hasil pekerjaan 11 %.

Babinsa mengatakan Secara umum kegiatan hari ke lima TMMD ke 113 Kodim 1504/Ambon di Dusun Waringincap, Desa Wayame, dan Dusun Talaga Pange, Negeri Rumahtiga, Kecamatan. Teluk Ambon, mengalami peningkatan, aman dan lancar. “Pungkasnya”..@/red

Related posts