(Sidoarjo) PW : Guna menindaklanjuti Perintah Harian Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono tentang pembangunan Sumber Daya Manusia unggul dan profesional serta tangguh dalam menghadapi segala ancaman, Prajurit Batalyon Infanteri 1 Marinir melaksanakan uji kesamaptaan jasmani di lapangan apel Brigif 2 Marinir, Gedangan, Sidoarjo, Jawa Timur. Rabu (23/02/2022).
Sebelum pelaksanakan uji kesamaptaan, seluruh prajurit wajib melaksanakan pemeriksaan tekanan darah, dilanjutkan pemanasan otot untuk menghindari cidera dan dilanjutkan kegiatan uji kesamaptaan yang meliputi Baterai A (lari selama 12 menit) dan Baterai B (Pull Up, Push Up, Sit up dan Shuttle Run).
Komandan Batalyon Infanteri 1 Marinir Letkol Marinir Akhmad Kharis Mukhyiddin, S.A.P, M.Tr. Opsla mengatakan, samapta tersebut dilaksanakan bertujuan untuk membina dan menjaga ketahanan fisik para prajurit “Buaya Petarung” Yonif 1 Marinir, agar sewaktu-waktu selalu siap dalam menjalankan tugas, baik tugas operasi militer maupun operasi militer selain perang.
“Utamakan faktor keamanan dan keselamatan agar samapta dapat berjalan aman dan lancar,” tegasnya.