(Sidoarjo) PW : Dalam rangka meningkatkan profesionalisme dan ketangkasan, Prajurit Batalyon Infanteri 1 Marinir melaksanakan latihan beladiri karate di lapangan apel Brigif 2 Marinir Gedangan, Sidoarjo, Jawa Timur. Rabu (16/02/2022).
Kegiatan tersebut diselenggarakan untuk melatih keberanian serta patriotisme prajurit dalam melaksanakan tugas di Satuan, dimana beladiri ini mengandalkan kecepatan, ketepatan dan kekuatan tangan dan kaki dalam duel jarak dekat. Seni Beladiri karate merupakan salah satu cara untuk membela diri menggunakan tangan kosong.
Komandan Batalyon Infanteri 1 Marinir Letkol Marinir Akhmad Kharis Mukhyiddin, S.A.P., M.Tr. Opsla mengatakan, beladiri merupakan kemampuan dasar yang wajib dimiliki sebagai seorang prajurit petarung, sehingga prajurit memiliki rasa percaya diri, keberanian dan ketangkasan serta kesigapan dari segala ancaman serta gangguan yang datang secara tiba-tiba.
“Utamakan faktor keselamatan dan keamanan serta selaku menjalankan protokol kesehatan yang di anjurkan pemerintah,” jelasnya.
Disampaikan juga bahwa kegiatan tersebut sebagai wujud implementasi perintah harian Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono tentang membangun Sumber Daya Manusia (SDM) unggul dan profesional serta tangguh dalam menghadapi segala ancaman