Kasus Covid-19 Meningkat; TNI AL Tidak Tinggal Diam

Manado 14 Februari 2022, PW:  Jumlah kasus harian Covid-19 di Indonesia terus mengalami peningkatan, begitupun di Sulawesi Utara. Mengingat tren kenaikan kasus tersebut diprediksi akan mengalami gelombang ketiga Covid-19 varian omicron, membuat TNI AL khususnya Pangkalan Utama TNI AL (Lantamal) VIII dan jajarannya tidak tinggal diam melainkan terus melaksanakan pencegahan melalui vaksinasi Covid-19 yang digelar dibeberapa daerah yang menjadi wilayah kerjanya.

Pangkalan TNI AL (Lanal) Gorontalo melaksanakan serbuan vaksinasi Covid-19 bertempat di Kelurahan Libuo, Kecamatan Dungingi Kota Gorontalo. Menurunkan lima orang tenaga kesehatan dari Balai Pengobatan Lanal dan beberapa pendukung berhasil memberikan vaksin kepada 47 orang, terdiri dari delapan orang menerima dosis pertama, 29 orang dosis kedua dan sepuluh orang menerima dosis ketiga menggunakan jenis vaksin Sinovac dan Pfizer.

Vaksinasi rutin Lanal Melonguane di Balai Pengobatan Lanal pada hari ini terdata 17 orang berhasil divaksin, dimana 13 orang menerima dosis pertama, satu orang menerima dosis kedua dan tiga orang menerima dosis ketiga menggunakan vaksin Sinovac dan Astrazeneca. Sedangkan Lanal Tahuna di Balai Kesehatan Lanal terdata 14 orang tervaksin terdiri dari sebelas orang menerima dosis kedua dan tiga orang menerima dosis ketiga.

Begitu juga dengan Diskes Lantamal VIII bertempat di Balai Kesehatan telah tervaksin sembilan orang diantaranya lima orang menerim dosis kedua dan empat orang menerima dosis ketiga menggunakan vaksin Sinovac dan Moderna. Sementara itu vaksinasi Covid-19 Rumah Sakit TNI AL (Rumkital) dr Wahyu Slamet Bitung terdata tujuh orang, baik menerima dosis pertama, kedua dan ketiga menggunakan vaksin Sinovac dan Astrazeneca.

Komandan Lantamal (Danlantamal) VIII Brigjen TNI (Mar) I Wayan Ariwijaya, S.E., CFrA., menyampaikan bahwa vaksinasi yang dilaksanakan jajaranya selalu berkoordinasi dan bekerja sama dengan pemerintah daerah setempat. Ia juga menegaskan bahwa kegiatan tersebut merupakan perintah Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono kepada seluruh jajaran TNI AL dalam memutus rantai penyebaran virus berbahaya tersebut.

Vaksinasi yang dilaksanakan Lantamal VIII dan jajarannya selalu menerapkan protokol kesehatan yang ketat dan sampai dengan selesai pelaksaaan vaksinasi tidak ditemukan adanya Kejadian Ikutan Paska Imunisasi, ujar Danlantamal VIII.

Related posts