Jatim, PW: Dalam rangka Scout Leadership Virtual 2021 yang diselenggarakan oleh Yayasan Pendidikan Dan Pengajaran Indonesia (YPPI) – 3 Surabaya, Komandan Batalyon Roket 2 Marinir Letkol Marinir Daulat Situmorang menjadi salah satu narasumber kegiatan tersebut dengan tema “Be a Great and Resilient Leader” (jadilah pemimpin yang hebat dan tangguh), kegiatan yang berlangsung selama dua hari pada tanggal 13 s.d 14 Desember 2021, di Surabaya Jawa Timur. Selasa (14/12/2021)
Kegiatan yang bertujuan meningkatkan pemahaman, dan pengetahuan serta pembekalan karakter Seorang pemimpin. Diharapkan sejak usia muda jiwa kepemimpinan dan inovasi mulai dilatih dan ditumbuhkan, juga termasuk jiwa nasionalisme dan kebanggaan terhadap bangsa dan negara.
Letkol Marinir Daulat Situmorang menyampaikan rasa terima kasih atas kepercayaan untuk mengisi sebagai narasumber dalam acara Scout Leadership Virtual 2021 oleh Yayasan Pendidikan dan Pengajaran Indonesia (YPPI) – 3 Surabaya, yang bisa membagikan ilmu kepada peserta didik kelas 5,6 jenjang SD YPPI IV dan kelas 7,8,9 jenjang SMP YPPI – 3 Surabaya, dengan total jumlah peserta 130 siswa.
Danyonroket 2 Mar berpesan kepada seluruh peserta didik, Setiap orang dapat menjadi pemimpin, mulai dari memimpin diri sendiri hingga memimpin orang lain. Akan tetapi Seorang pemimpin harus memiliki integritas, tekad yang kuat, dedikasi yang tinggi, serta sifat pantang menyerah. Isi diri dan terus belajar agar dapat menjadi seorang pemimpin yang baik, bertanggungjawab dan dapat dibanggakan.”Pungkasnya”