Sumedang, PW: Dalam rangka serbuan vaksinasi Covid-19 Korps Marinir TNI Angkatan Laut sekaligus sebagai upaya mendukung pemerintah untuk mempercepat penanganan Covid-19, Batalyon Kendaraan Amfibi Pengamgkut Artileri 1 Marinir (Yonkapa 1 Mar) mendukung serbuan vaksinasi di Kota Kulon, Sumedang Selatan, Rabu (03/10/2021).
Prajurit Batalyon Kapa 1 Marinir turut andil mendukung kegiatan tersebut dengan mengirim petugas pendamping, petugas operator dan petugas Scaning.
Dalam pelaksanaan kegiatan tersebut setiap warga yang akan divaksin harus melalui empat tahapan, yaitu pendaftaran, pengecekan suhu tubuh serta tensi darah, screaning kesehatan dan pemberian vaksin bagi masyarakat yang telah memenuhi syarat. Selanjutnya, warga diwajibkan menunggu selama 30 menit untuk mengetahui perkembangan tubuh, kemudian dilanjutkan pemberian surat tanda bukti telah melaksanakan vaksinasi dosis ke-2.
Komandan Batalyon Kapa 1 Marinir Letkol Marinir Nana Widiyanto, M.Tr.Opsla., juga menyampaikan bahwa program vaksin Covid-19 bertujuan untuk menangkal penularan virus Corona sehingga angka kasus yang terjangkit akan semakin berkurang sehingga masyarakat bisa menjalani kehidupan seperti biasa dengan tetap mematuhi protokol kesehatan yang telah di tetapkan pemerintah.
“Tetap patuhi protokol kesehatan, berikan himbauan kepada masyarakat betapa pentingnya melaksanakan vaksin sehingga mereka tidak merasa takut lagi untuk melaksanakan vaksin, kerja ikhlas kerja cerdas,” tambahnya.