Lantamal VI – Gerakan Bersih Jumat Bersama (BJB) Laksanakan Bersih Pantai Di Pesisir Kota Makassar

Makassar, PW: Dalam rangka mendukung kegiatan bersih pantai yang diadakan oleh Forum Sulsel Peduli (FSP), Pangkalan Utama TNI AL VI (Lantamal VI) Makassar menerjunkan sejumlah 60 personel untuk membersihkan wilayah sekitar garis pantai Kota Makassar, Jum’at (24/09/2021).

Kegiatan yang bertemakan Bersih Jumat Bersama (BJB) tersebut adalah inisiasi dari FSP yang peduli akan kebersihan lingkungan sekitar garis pantai yang berada di Kota Makassar.

Komandan Denma (Dandenma) Lantamal VI Letkol Marinir Adi Jaya mengungkapkan bahwa mendukung kegiatan bersih pantai seperti ini juga merupakan salah satu tugas dari TNI AL dalam hal ini Lantamal VI Makassar untuk menjaga kelestarian wilayah sekitar Pantai dan pulau pesisir khususnya di wilayah Kota Makassar.

“Untuk mendukung kegiatan ini, kami menerjunkan 60 personel yang terdiri dari 40 personel militer Pelaut dan Marinir serta 20 personel PNS yang bersama-sama dengan personel POLRI, FSP, serta sejumlah LSM dan Komunitas yang berada di Kota Makassar untuk membersihkan sampah-sampah yang berada di sekitar area garis pantai Popsa, Pantai Gusung, dan Pulau Lae-lae dengan harapan dapat menjadi perhatian kepada masyarakat pesisir bahwa kebersihan pantai itu sangatlah penting demi ekosistem makhluk hidup serta habitat yang ada di laut”, tambahnya.

Dalam kegiatan ini, juga dilaksanakan penanaman Bibit pohon kelapa dan Mahoni serta Ketapang di Pulau Gusung dan Lale-lae.

Usai acara, Ketua Umum FSP memberikan apresiasi berupa Piagam Penghargaan kepada perwakilan Lantamal VI Makassar yaitu kepada Pasops Denma Lantamal VI Mayor Marinir Rudi Suharto.

Hadir dalam kegiatan ini, Ketua Umum FSP Dr. H. Syamsu Rizal Marzuki Ibrahim, S.Sos., M.Si.

Related posts