Makassar, PW: Dengan semangat Jalesveva Jayamahe peringatan hari jadi ke-76 TNI Angkatan Laut Tahun 2021, TNI AL (Lantamal VI Makassar) melaksanakan vaksinasi dan Bakti Sosial (Baksos) pemberian sembako kepada Masyarakat Maritim Makassar bertempat di sekitar lingkungan Markas Komando (Mako) Lantamal VI (10/09/2021).
Vaksinasi dan baksos TNI AL tersebut dilaksanakan bersamaan setelah pelaksanaan upacara peringatan hari jadi ke-76 TNI Angkatan Laut yang dilaksanakan di Lapangan Apel Arafuru Mako Lantamal VI Makassar .
Vaksinasi dan baksos yang bertepatan hari jadi TNI AL ini terasa spesial karena seluruh tenaga kesehatan prajurit TNI AL mengenakan Pakaian Dinas Upacara (PDU 1) sedangkan tenaga kesehatan dari Ibu – Ibu Korcab VI DJA II mengenakan baju biru PSK Jalasenastri.
Komandan Lantamal VI Laksamana Pertama TNI Dr. Beny Sukandari, S.E., M.M., CHRMP mengatakan pada hari ini Jum’at tanggal 10 September 2021, TNI AL (Lantamal VI Makassar) melaksanakan kegiatan peringatan hari jadi ke-76 TNI Angkatan Laut berupa serbuan vaksinasi dan baksos pembagian sembako yang di gelar di sekitar Markas Lantamal VI.
“ Pada momen hari jadi TNI AL ini, Lantamal VI melaksanakan serbuan vaksinasi kepada Masyarakat Maritim Makassar yang dilaksanakan di Gazebo Pantai Jalaria Lantamal VI dan Aula Sekolah Kesehatan TNI AL Makassar, Sedangkan untuk baksos pembagian sembako dilaksanakan di lapangan apel Arafuru dan depan pintu gerbang Mako Lantamal VI “
Lebih lanjut Danlantamal VI menjelaskan, untuk vaksinasi Covid-19 pada hari ini Lantamal VI menargetkan 200 orang sudah tervaksinasi baik vaksin pertama maupun vaksin ke dua, sedangkan untuk baksos telah di bagikan ratusan paket sembako kepada warakawuri (Pensiunan) dan masyarakat sekitar, ujarnya