Surabaya, PW: Pangkoarmada II Laksda TNI Dr. Iwan Isnurwanto, S.H.,M.A.P.,M.Tr (Han)., didampingi Asintel, Aspotmar dan Aspers Pangkoarmada II menerima Courtesy Call (CC) Ketua Persatuan Purnawirawan Angkatan Laut (KPPAL) Surabaya pada Selasa (07/09).
Kunjungan kerja KPPAL Surabaya yang dipimpin oleh Kolonel (Purn) Yusuf Mahdi selaku pembina KPPAL Surabaya didampingi ketua KPPAL Bpk Hendrik P, beserta rombongan ini disambut hangat oleh Pangkoarmada II di VIP Nala Mako Koarmada II.
Dalam pertemuan singkat ini Kolonel (Purn) Yusuf Mahdi mengucapkan terimakasih atas sambutan hangat Pangkoarmada II beserta staf dilanjutkan menyampaikan pembahasan tentang rencana pendirian Panti Jompo Khusus Purnawirawan TNI AL di Surabaya.
Sementara itu Pangkoarmada II menyampaikan terimakasih atas kunjungan KPPAL Surabaya dan menyampaikan bahwa untuk mendirikan suatu organisasi maupun pendirian panti jompo, mesti melalui proses yang panjang.
“ Di Indonesia sudah ada beberapa organisasi purnawirawan TNI AL, sebelum mendirikan suatu organisasi harus bisa menyamakan persepsi agar terwujud suatu organisasi purnawirawan TNI AL yang solid, yang bisa mewadai kegiatan putra putri purnawirawan TNI AL, “ ungkapnya.
“ Sedangkan untuk rencana pembangunan panti jompo harus sepengetahuan Kepala Staf Angkatan Laut, karena legalitas sangatlah diperlukan dalam mendirikan suatu organisasi, “ pungkas Pangkoarmada II.