Surabaya, PW: Panglima Komando Armada (Pangkoarmada) II, Laksda TNI Dr. Iwan Isnurwanto, S.H.,M.A.P,M.Tr.(Han), beserta para Pejabat Utama Koarmada II dan para Kasatker melaksanakan olahraga bersama bertempat di Dermaga Madura Ujung Surabaya Koarmada II, Jumat (3/9).
Diawali dengan pemanasan dan senam bersama dilanjutkan dengan melaksanakan kegiatan olahraga jalan sehat dengan rute awal Pos Hangtuah menuju arah Flat,Area Navy mart serta mengecek pembangunan
Laksda Iwan juga berkesempatan menyapa para pedagang dan menghimbau untuk selalu menjaga kebersihan agar tidak kelihatan kumuh, kemudian rute dilanjutkan menuju Lapangan Pasiran,dengan mengecek kebersihan lingkungan Area Gereja Protestan Galilea lanjut arah Jalan Taruna,PT PAL, masuk pos candi, cek kebersihan Jalan Purwa, Bank Mandiri, dan rute berakhir di Gedung Mako Koarmada II.
Pangkoarmada II mengatakan, “jalan sehat memiliki banyak sekali manfaat bagi tubuh , tidak hanya fisik dan stamina tetapi mental kita juga terjaga, serta dengan olahraga bersama terjalin dan tercipta soliditas kebersamaan dan kekompakan yang solid, dalam melaksanakan tugas-tugas kedepan” , jelas Laksda Iwan sapaan-akrab Pangkoarmada II.