Jatim, PW: Sebanyak 19 calon siswa Sekolah Pembentukan Perwira (Casis Setukpa) Angkatan ke-25 dari Lanud Iswahjudi dan Insub mengikuti tahapan seleksi Kesamaptaan Jasmani, yang berlangsung di lapangan Angkasa Lanud Iswahjudi. Senin (24/5/21)
Tahapan-tahapan seleksi Kesamaptaan Jasmani terdiri dari samapta A yaitu lari 12 menit, dan samapta B dengan item push up, sit up dan shuttle run.
Sebelum melaksanakan tes Kesamaptaan Jasmani, terlebih dahulu dilakukan tes awal kesehatan dengan pemeriksaan tensi oleh petugas medis dari RSAU dr. Efram Harsana Lanud Iswahjudi, sedangkan tim tester Kesamaptaan Jasmani dari Binjaskemil Dispers Lanud Iswahjudi yang dipimpin oleh Letkol Kes Tejo Pramono.
Pada kesempatan tersebut Kasubdis Dikmatulih Disdikau Kolonel Lek Syaid Haryana, yang turut menyaksikan pelaksanaan tes Kesamaptaan Jasmani, menyampaikan kepada para casis Setukpa, meskipun kondisi fisik para casis dinyatakan aman untuk mengikuti tes Kesamaptaan Jasmani, diharapkan untuk tetap berhati-hati dan menjaga diri, karena yang mengetahui kondisi para casis adalah diri masing-masing.
Turut menyaksikan pelaksanaan tes Kesamaptaan Jasmani casis Setukpa, Kepala Dinas Personel Lanud Iswahjudi Kolonel Pnb Riky Helman, Kasi Binjas Lanud Iswahjudi Letkol Kes Tejo dan Kasi Binpers Lanud Iswahjudi Letkol Adm Anan