Amuntai-PW:Wujud Kepedulian Kodim 1001/Amuntai terhadap warga yang menunaikan ibadah puasa Ramadhan, dalam pelaksanaan kegiatan tersebut dipimpin oleh Kasdim 1001/Amuntai Mayor Inf Eko Santoso bersama Anggota Kodim 1001/Amuntai, Polres dan Satpol PP Kab.Hulu Sungai Utara membagikan Takjil gratis kususnya kepada warga yang melintas di Bundaran Kota amuntai, Jln Ahmad Yani, Kecamatan Amuntai Tengah, Kabupaten Hulu Sungai Utara, Jum’at (30/04/2021)
Dandim 1001/Amuntai Letkol Inf Ali Ahmad Satriyadi melalui Kasdim Mayor Inf Eko Santoso mengatakan,” bahwa kegiatan tersebut sebagai upaya meningkatkan rasa syukur kepada Tuhan serta wujud kepedulian dan kebersamaan dalam menyemarakan bulan suci Ramadhan 1442 H tahun 2021M dan juga sebagai wujud kebersamaan dan silaturahmi Kodim 1001/Amuntai dengan masyarakat,”Kata Dandim.
“Pembagian takjil gratis tersebut dilakukan tepat ketika menjelang waktu berbuka puasa,Tujuannya supaya para pengendara dapat berbuka puasa tepat waktu.”
Dengan membagikan takjil ini, setidaknya kami dapat berbagi kebahagiaan dengan Masyarakat dimasa pandemi covid-19 di bulan Ramadhan ini,”pungkasnya
Selain membagikan takjil kepada masyarakat, kami juga memberikan himbauan kepada masyarakat untuk tetap mematuhi protokol kesehatan di masa pandemi Covid – 19 serta memberikan masker kepada warga masyarakat Kab. Hulu Sungai Utara,”tutup Mayor Inf Eko Santoso (Mk-95).