Resimen Kavaleri 2 Marinir Dukung Taruna AAL Lattek Karkatayudha

(Surabaya), PW: Dalam rangka mengemban tugas sebagai pasukan pendarat amfibi pengawak kendaraan tempur lapis baja, Menkav 2 Mar mendukung Praktek latihan Karkatayudha Taruna AAL Tingkat III Korps Marinir Angkatan 67 di Kesatrian Marinir Soepraptono, Semarung, Ujung Surabaya. Jumat (09/04/2021).

Pada pelaksanaan Praktek Latihan Karkatayudha yang dilaksanakan di Resimen Kavaleri 2 Marinir ini merupakan latihan Taruna AAL Korps Marinir yang bertujuan memberikan pengalaman dan membekali para Taruna dengan kemampuan dan keterampilan kepemimpinan lapangan dalam melaksanakan taktik pendaratan Operasi Amfibi dengan menggunakan kendaraan tempur khususnya Kavaleri, sehingga diharapkan para Taruna dapat mempraktekkan berbagai taktik dan teknik operasi dan serbuan amfibi setelah belajar secara teori di Akademi Angkatan Laut Bumimoro.

Dalam pelaksanaan Lattek para Taruna mendapatkan pembekalan tentang tata cara penyiapan Ranpur untuk kesiapan operasdi dsan latihan diantaranya penngecekan body Ranpur, Sistem kerja mesin Ranpur, skema muat di dalam Ranpur, dan drill kering proses Embarkasi dan Debarkasi maupun pengetahuan lainnya terkait Ranpur Kavaleri Marinir.

Komandan Resimen Kavaleri 2 Marinir (Danmenkav 2 Mar) Kolonel Marinir Kakung Priyambodo, S.T., M.Han., menyampaikan ucapan selamat datang kepada para Taruna AAL Korps Marinir, tunjukan semangat berlatih di satuan Menkav 2 Mar, ambil semua ilmu yang berkaitan dengan pendaratan amfibi khususnya material tempur lapis baja karena Taruna nantinya akan menjadi penerus dan pengawak di satuan Kavaleri Marinir ini. Dan jangan lupa laksanakan protokol kesehatan Covid-19.

Hadir dalam kegiatan praktek latihan Wadan Menkav 2 Mar kepada Letkol Marinir Yanuar Kusnindyo, M.Tr.Hanla., M.M., Pasintel Menkav 2 Mar Letkol Marinir Sutaryanto, S.Pd., Pasops Menkav 2 Mar Letkol Marinir Novianto Danang Kurniawan, M.Tr, M.M., Danyon Ranratfib 2 Mar Mayor Marinir Kuswandi, S.H., M.Tr.Opsla dan Danyon Kapa 2 Mar Mayor Marinir Yudha Fahruliyan, S.H., M.Tr.Opsla.

Related posts