Yonmarhanlan III Jakarta Wujudkan Ketahanan Pangan

Jakarta, PW: TNI AL, Pasmar 1. Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Yonmarhanlan) III Jakarta menunjukkan komitmennya dalam mendukung ketahanan pangan nasional dengan melakukan berbagai upaya perawatan taman ketahanan pangan. Salah satu inisiatif yang dilakukan adalah penambahan tanah sebagai media tanam untuk meningkatkan kualitas tanaman yang dibudidayakan di Mako Yonmarhanlan III Kelapa Gading, Jakarta Utara, Senin (17/02/2025).

Dalam program tersebut, berbagai jenis tanaman seperti singkong, cabai, dan sayuran lainnya ditanam dengan tujuan untuk menciptakan ketahanan pangan yang lebih mandiri dan berkelanjutan. Selain itu, Yonmarhanlan III juga turut serta dalam budidaya ikan dengan menanam benih ikan lele dan ikan patin di area taman ketahanan pangan tersebut.

Dengan adanya langkah ini, diharapkan dapat menciptakan pola hidup sehat dan mengurangi ketergantungan pada bahan pangan yang semakin langka, Selain itu, program ini juga menjadi contoh nyata dari kontribusi Yonmarhanlan III Jakarta dalam mendukung ketahanan pangan yang ada di lingkungan sekitar, dengan memberikan contoh bagi masyarakat tentang pentingnya perawatan tanaman dan budidaya ikan yang efektif.

Danyonmarhanlan III Mayor Marinir Anthonius Panglima Etwin, M.Tr.Opsla., manyampaikan bahwa harapan kedepannya, taman ketahanan pangan ini dapat menjadi model yang dapat ditiru oleh satuan lain dan masyarakat luas dalam mewujudkan ketahanan pangan yang mandiri.

Related posts