Bandung, Jawa Barat — Polsek Pemeungpeuk Polresta Bandung Polda Jabar bersama Koramil 2405 Arjasari dalam patroli KRYD berhasil mengamankan ratusan botol minuman keras (miras) yang rencananya akan di pakai pesta di malam pergantian tahun.
Polisi mengamankan miras tersebut saat dilaksanakan operasi KRYD yang berfokus pada penyakit masyarakat seperti pesta miras.
Dalam giat Ops KRYD tersebut anggota TNI dan Polri berhasil mengamankan ratusan liter lebih miras dan miras kemasan jenis ciu yang dikemas dalam karung plastik, diduga miras tersebut untuk kegiatan malam tahun baru.
Kapolsek Pameungpeuk AKP Asep Dedi.SH pihaknya berhasil amankan 102 botol miras berbagi jenis dan merk, 3 jerigen tuak dan 58 kemasan platik tuak
“Saat ini BB miras diamankan di mapolsek untuk proses hukum dan miras oplosan langsung di musnahkan” kata AKP Asep Dedi, Selasa (31/12/2024)
Kapolresta Bandung Kombes Pol Dr Kusworo Wibowo melalui Kapolsek Pameungpeuk AKP Asep Dedi. SH mengatakan bahwa tindak lanjuti atensi pimpinan guna meminimalisir dampak potensi kamtibmas utamanya miras saat pergantian malam tahun baru.
Kegiatan Ops KRYD,akan terus dilaksanakan serta mengajak masyarakat untuk terus berkolaborasi dengan kepolisian dan tni dalam menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan sekitar.
“Bentuk Komitmen polri bersama TNI dalam memberikan pelayanan terhadap masyarakat diantaranya menjelang perayaan tahun baru sebagai garda terdepan wujudkan wilayah yang tentram, aman dan kondusif,” pungkasnya.
Jurnalis: FAI