Koramil 1513-02/taniwel Membuka Lahan Ketahanan Pangan Cabe Dan Tomat Jadi Unggulan

 

SBB PW Sabtu, 16 November 2024, bertempat di Desa Hulung, Kecamatan Taniwel, Kabupaten Seram Bagian Barat (SBB), anggota Koramil 1513-02/Taniwel melaksanakan kegiatan pembersihan lahan ketahanan pangan.

Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya mendukung program ketahanan pangan nasional yang diarahkan oleh komando atas.

Lahan yang dibersihkan memiliki luas 120 x 100 meter dan telah dipersiapkan untuk ditanami komoditas unggulan berupa cabai merah dan tomat apel.

Kegiatan ini mendapat dukungan penuh dari berbagai pihak, termasuk bantuan berupa satu unit alat berat loder dari PT Gunung Makmur Indah (GMI). Kehadiran alat berat ini sangat membantu proses pembersihan lahan, sehingga pekerjaan dapat dilakukan dengan lebih cepat dan efisien.

Danramil 1513-02/Taniwel, Lettu Inf Daud Tulak, menyampaikan bahwa program ketahanan pangan ini bertujuan untuk mendukung pemerintah daerah, khususnya di Kabupaten Seram Bagian Barat, dalam memperkuat ketahanan pangan nasional. Menurutnya,

langkah ini sejalan dengan arahan pimpinan yang mengedepankan peran aktif TNI dalam membantu masyarakat, terutama dalam sektor pertanian.

“Kegiatan ini adalah wujud nyata dukungan TNI terhadap program pemerintah daerah dan nasional dalam bidang ketahanan pangan.

Dengan lahan ini, kami berharap dapat membantu memenuhi kebutuhan pangan masyarakat, terutama untuk komoditas cabai merah dan tomat apel yang memiliki nilai ekonomi tinggi.

Waktu ini juga sangat tepat untuk memulai karena curah hujan yang cukup tinggi mendukung proses pertumbuhan tanaman,” ujar Lettu Inf Daud Tulak.

Program ini diharapkan tidak hanya memberikan manfaat ekonomi bagi masyarakat sekitar tetapi juga mendorong terciptanya sinergi antara TNI, pemerintah daerah, dan pihak swasta dalam memajukan sektor pertanian.

Dengan memanfaatkan lahan secara optimal, diharapkan dapat mendukung kestabilan harga pangan dan meningkatkan pendapatan petani lokal.

Kegiatan pembersihan lahan berlangsung dengan lancar berkat kerja sama yang solid antara anggota Koramil 1513-02/Taniwel dan pihak-pihak yang terlibat.

Dengan semangat gotong royong dan dedikasi tinggi, diharapkan lahan ini segera siap untuk ditanami, sehingga hasil panennya dapat dirasakan manfaatnya oleh masyarakat dalam waktu dekat.

Melalui program ketahanan pangan ini, Koramil 1513-02/Taniwel tidak hanya menunjukkan komitmennya dalam menjaga stabilitas keamanan, tetapi juga dalam mendukung kesejahteraan masyarakat dan pembangunan daerah. Semoga kegiatan ini menjadi langkah awal menuju peningkatan kualitas hidup masyarakat Desa Hulung dan sekitarnya.tutup Danramil @dy

Related posts