Gaungkan Kemenangan, Tim Binsat Buaya Pertarung Berhasil Meraih Juara Pada Lomba Binsat Tingkat Kormar Tahun 2024

Dispen Kormar, TNI Angkatan Laut (Sidoarjo) PW : Atlet Binsat Batalyon Infanteri 1 Marinir berhasil meraih Juara pada Lomba Pembinaan Satuan (Binsat) Korps Marinir Tahun 2024 yang dilaksanakan di Kesatrian R. Suhadi, Brigif 2 Marinir, Gedangan, Sidoarjo, Jawa Timur. Minggu (03/11/2024).

Dengan ditutupnya perlombaan Binsat tingkat Korps Marinir oleh Komandan Korps Marinir Mayjen TNI (Mar) Endi Supardi, S.E., M.M., M.Tr.Opsla, Tim Binsat Buaya Petarung di bawah jajaran Kontingen Pasmar 2 berhasil meraih Juara kedua pada perlombaan paling bergengsi di jajaran Korps Marinir.

Terdapat 5 materi yang diperlombakan pada Lomba Binsat Kormar tahun 2024, dari 5 materi tersebut atlet Binsat Buaya Petarung berhasil membawa pulang salah satu gelar paling bergengsi, yaitu pada materi Renang Laut 1000 meter. Tidak hanya menjadi tim terbaik pada materi tersebut, salah satu Atlet terbaik Yonif 1 Marinir, Serda Marinir Andi Muhammad Nurrizki Febrianto menjadi yang tercepat dan menjadi Juara Perorangan Renang Laut sehingga Tim Binsat Batalyon Infanteri 1 Marinir bisa meraih juara 2 pada lomba Binsat Tingkat Kormar tahun 2024.

Komandan Batalyon Infanteri 1 Marinir Letkol Marinir Siswanto, M.Tr.Opsla menyampaikan terima kasih kepada atlet yang telah berjuang hingga meraih juara pada perlombaan bergengsi di jajaran Korps Marinir tersebut. Hasil yang diperoleh tidak luput dari kerja keras ketika berlatih dan doa yang tidak pernah dilupakan serta binaan pelatih yang penuh tanggung jawab.

“Keyakinan saya kepada kalian terbukti nyata dengan hasil yang diberikan kepada Keluarga Besar GungHo Marine. Inilah bukti bahwa prajurit Buaya Petarung selalu menjadi yang terbaik di Jajaran Korps Marinir.” Pungkas Danyonif 1 Marinir.

Related posts