Jakarta PW- TNI AL / Koarmada III, Rotasi jabatan di jajaran Koarmada III kembali dilakukan, pada hari ini Senin (30/9/24) salah satu jabatan Komandan KRI dibawah unsur Satuan Kapal Cepat Koarmada III KRI Panah-626 telah diserah terimakan dari pejabat lama Letkol Laut (P) Irianto Kurniawan, B.Eng.,M.S.S., M.Tr. Opsla kepada Pejabat baru Mayor Laut (P) Arief Wangsa Hamid. Pelaksanaan serah terima jabatan di Dermaga Pondok Dayung,Jakarta yang dipimpin oleh Komandan Satuan Kapal Cepat Koarmada III Kolonel Laut (P) Mandri Kartono M.Tr.Hanla., M.M.
Dalam amanatnya Komandan Satkat Koarmada III mengatakan serah terima jabatan Komandan KRI merupakan wujud kepercayaan dan penghormatan dari pemimpin TNI AL yang diberikan kepada pejabat yang bersangkutan serta memantapkan manajemen organisasi di lingkungan Koarmada III yang dinamis agar tercipta suasana dan semangat baru.
”Tugas bagi Komandan unsur KRI di Satuan Kapal Cepat di masa mendatang cukup berat dan semakin komplek sesuai dengan perkembangan lingkungan strategis yang sulit diprediksi, kondisi ini merupakan suatu tantangan yang harus dihadapi, untuk itu setiap Komandan KRI memiliki tugas dan tanggung jawab untuk membina kesiap-siagaan dan kemampuan alut sista serta personel profesional yang memiliki kejuangan tinggi, sehingga setiap saat mampu hadir di laut guna menegakkan, mempertahankan dan mengamankan kedaulatan NKRI.” Jelas Kolonel Mandri.
Pada akhir amanatnya Komandan Satkat mengucapkan terima kasih dan penghargaan yang setinggi – tingginya kepada Letkol Laut (P) Irianto Kurniawan atas dedikasi,loyalitas dan pengabdiannya selama ini, dimana selama kepemimpinannya telah mampu melaksanakan pembinaan personel dengan baik, dan kepada komandan KRI Panah-626 yang baru Mayor Laut (P) Arief Wangsa Hamid saya ucapkan selamat dan jaga amanah yang diberikan ini, saya yakin dengan bekal pengalaman dan penugasan sebelumnya akan mampu meningkatkan prestasi kinerja secara optimal.