Dandim 0105/Abar Jadi Pembina Upacara Di SMA Negeri 1 Meulaboh, Pelajar Sangat Antusias

Aceh Barat -PW: Untuk menumbuhkan sikap dan rasa nasionalisme yang berlandaskan wawasan kebangsaan kepada generasi muda sejak usia dini, Dandim 0105/Abar Letkol Inf Hendra Mirza, S.E., M.Si., menjadi Irup atau Pembina Upacara di SMA Negeri 1 Meulaboh yang berlokasi di Jalan Imam Bonjol Desa Drien Rampak Kecamatan Johan Pahlawan, Senin (12/8/2024)

Upacara Bendera Merah Putih setiap hari Senin sudah lumrah dilakukan oleh Siswa – Siswi SMA Negeri 1 Meulaboh. Namun ada pemandangan tak biasa pada kegiatan Upacara Bendera pada pagi ini, pasalnya, Upacara di pimpin langsung oleh Orang Nomor Satu di Kodim 0105/Abar yakni Letkol Inf Hendra Mirza, S.E., M.Si. Tak pelak, kehadiran Dandim tersebut memantik semangat maupun motivasi bagi para Dewan Guru serta Pelajar yang semakin antusias mengikuti Upacara Bendera.

Dalam prolognya, Dandim menyematkan himbauan terutama kepada para Pelajar agar lebih meningkatkan kedisiplinan dan mematuhi aturan sekolah serta menghormati nasehat – nasehat para Guru.

“Sebagai pemegang estafet kepemimpinan generasi Emas 2045, maka fokuslah untuk belajar yang lebih rajin dan giat lagi demi menggapai cita – cita. Perjalanan adik – adik masih panjang, maka raihlah prestasi setinggi mungkin agar menjadi kebanggaan orang tua. Untuk itu, patuhilah Guru dan hargai sesama teman agar lingkungan sekolah nyaman dan tidak ada lagi yang namanya bullying”, ujar Dandim

Kemudian, tak luput Dandim menyelipkan pesan ataupun warning kepada para Pelajar untuk menjauhi tindakan – tindakan beraromakan negatif yang bisa mencoreng citra Nama Sekolah.

“Di zaman demografi yang serba modern ini, Bapak berharap kepada adik – adik tidak cenderung terjerumus ke dalam hal yang berbau negatif, seperti larut dalam bermain game online (gadget), judi online hingga coba – coba menggunakan Narkoba. Bulatkan tekad untuk gaungkan istilah Say No To Drugs (katakan tidak kepada Narkoba)” tegas Dandim

Mengakhiri amanatnya, Dandim memberikan wejangan kepada Pelajar agar selalu menghormati dan menghargai serta tata krama kepada Guru. Sebab, para Gurulah yang akan menghantarkan kalian semua menjadi orang berprestasi, sukses dan berhasil.

Di sisi lain, Kepala Sekolah SMA Negeri 1 Meulaboh T. Kamarisal, S.Pd., M.Si., sangat berterima kasih dan mengapresiasi Bapak Dandim yang telah berkenan menjadi Pembina Upacara di Sekolah yang di nakhodainya.

“Atas nama Sekolah Kami merasa terhormat dan bangga, yang mana amanat serta arahan Bapak Dandim akan menambah wawasan bela negara khususnya bagi Siswa – Siswi. Yang paling fundamental, kehadiran Bapak Dandim sangat mendongkrak motivasi bagi Kami semua untuk menciptakan semangat dalam benak Pelajar agar lebih mencintai tanah air terlebih lagi dibulan Kemerdekaan ini. Kami sangat yakin, amanat Bapak Dandim akan mendompleng kepribadian Pelajar agar berjiwa nasionalis dan agamais sehingga menjadi Pelajar yang Pancasilais”, pungkas Kepala Sekolah

Upacara yang berjalan khidmat dan tertib ini tampak diikuti oleh Kepala Sekolah T. Kamarisal, S.Pd., M.Si., Pengawas Pembina Drs. Cheruman, Wakil Kepsek bidang Kesiswaan dan humas Darwis, S.Pd., Wakil Kepsek bidang kurikulum Suhartatik, S.Pd., M.Pd., Wakil Kepsek bidang sarana dan prasaranan Desi Jumaidir, S.Pd., M.Si., serta para Dewan Guru dan bidang TU (Tata Usaha).

(red/mask95).

Related posts