Putri Terbaik Prajurit Kolatmar, Raih Juara 2 Karate dalam Ajang O2SN tingkat Provinsi Jatim

TNI AL, Dispen Kormar (Surabaya) PW : Batrisyia Hafshah Nugroho, Putri dari Bintara Operasi (Baops) Kolatmar Serda Marinir Gatot Wahyu Nugroho berhasil meraih prestasi yang membanggakan dalam ajang Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) 2024 yang diselenggarakan di Dojo Karate Dispora, Kertajaya, Surabaya, Kamis (11/07/2024).

Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) adalah sebuah ajang talenta di bidang Olahraga yang diselenggarakan untuk peserta didik SD/MI/Sedarajat. Ajang O2SN diselenggarakan secara bertingkat mulai dari daerah hingga nasional, untuk menjaring peserta terbaik dari 38 provinsi.

Pada ajang O2SN tahun 2024 yang dilaksanakan selama 2 hari pada tanggal 10-11 Juli 2024 tersebut, Betris yang saat ini duduk di Kelas 6 SDN Pogar 2 Bangil Pasuruan yang tergabung dalam atlet Inkai Jiwa Prestasi Pasuruan dan INKAI JATIM, mewakili Kabupaten Pasuruan dalam hal ini Dinas Pendidikan kabupaten Pasuruan berhasil meraih Juara 2 Karate kategori Kata Perorangan.

Pada kejuaraan Karate bertaraf Nasional yang diikuti ratusan Karateka dari berbagai Kota/Kabupaten di Jawa Timur tersebut bertujuan untuk menentukan atlet berprestasi yang akan mewakili Provinsi Jawa Timur ke jenjang Kejuaraan O2SN tingkat Nasional. Semoga dengan keberhasilan tersebut dapat meningkatkan semangat berlatih sehingga dapat meraih prestasi dalam setiap kejuaraan.

Related posts